Sabtu 08 Apr 2017 17:16 WIB

Talkshow Bertema Cantik Isi Hari Kedua Al Azhar Expo

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Budi Raharjo
Berbagai kegiatan memeriahkan Al Azhar Expo mulai dari talkshow kecantikan, bazaar makanan sampai pameran replika peninggalan Rasul. Sabtu (8/6).
Foto: wahyu suryana
Berbagai kegiatan memeriahkan Al Azhar Expo mulai dari talkshow kecantikan, bazaar makanan sampai pameran replika peninggalan Rasul. Sabtu (8/6).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Talkshow jadi salah satu kegiatan yang bisa dinikmati di hari kedua Al Azhar Expo. Kali ini, talkshow mengangkat tema Cantik di Hati, Cantik di Badan, Cantik di Perniagaan.

Talkshow hari ini dihadiri sejumlah narasumber seperti Publik Relation Wardah Cosmetics Suci Hendrina, dan Owner Myrin Boutique Korina Budiman. Ada pula Direktur Bisnis BNI Syariah Dhias Widhiyati yang mengangkat tema perniagaan.

Dalam materinya, Dhias Widhiyati menekankan betul adanya pemahaman dari umat Islam, khususnya soal pentingnya posisi syariah. Termasuk, tentang bagaimana umat Islam senantiasa menjalankan perniagaannya sesuai aturan syariah.

"Harus selalu jadi pertanyaan, sudahkah kita bertransaksi secara syariah," kata Dhiah, Sabtu (8/6).

Talkshow sendiri berjalan cukup menarik, dengan diselingi sesi tanya jawab yang banyak melibatkan pengunjung. Selain itu, Al Azhar Expo diisi berbagai macam tenda-tenda bazzar yang bertemakan syariah.

Al Azhar Expo sendiri jadi salah satu rangkaian peringatan milad Al Azhar yang ke-65 tahun yang digelar di Komplek Masjid Agung Al Azhar. Berlangsung pada 6-9 April, milad Al Azhar mengangkat tema Membangun dan Mewarnai Indonesia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement