Senin 23 Apr 2012 10:53 WIB

XL Perluas Kemitraan dengan Huawei

Kemitraan XL-Huawei
Kemitraan XL-Huawei

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--XL Axiata memperluas kemitraan dengan Huawei. Setelah berkerjasama untuk pengelolaan infrastruktur, vendor asal Cina ini dipercaya untuk menanganai value added service (VAS), termasuk didalamnya layanan cloud computing.

Direktur Service Management XL, Ongki Kurniawan mengatakan untuk layanan VAS, Huawei akan melakukan kegiatan operasional dan teknikal. Pengelolaan VAS oleh Huawei akan efektif berlangsung mulai April 2012 ini.

'' XL berharap, kerjasama ini akan berdampak positif pada pengembangan layanan VAS, seperti antara lain dalam menerapkan regulasi pemerintah kepada seluruh mitra digital merchant (DM), memperkaya varian konten, meningkatkan kinerja operasional dan mutu layanan,'' kata Ongki.

Untuk cloud computing (komputasi awan), Huawei akan memberikan support di bidang Infrastructure as a Services (IaaS), yaitu meliputi penyediaan layanan IT infrastruktur secara terintegrasi. XL memandang Huawei memiliki visi yang sama dengan XL, yaitu ingin mengembangkan teknologi komputasi awan bagi Indonesia agar lebih maju.

Untuk pengelolaan jaringan, menurut Ongki, kemitraan akan berlangsung untuk jangka waktu tujuh tahun ke depan terhitung sejak bulan April 2012 s/d April 2019. Huawei akan mengelola pemeliharaan  jaringan bergerak  2G/3G XL termasuk Field of Operations (FOP), Network Performance Management (NPM) dan Spare Parts Management Service yang dimiliki oleh XL.

Ongki menambahkan, penunjukkan Huawei didasarkan atas hasil penilaian tender yang diikuti oleh sejumlah perusahaan jaringan terkemuka. Huawei terpilih karena berhasil memenuhi berbagai persyaratan yang sudah ditentukan oleh XL. d

Antara lain, berpengalaman dalam pengelolaan jaringan, termasuk juga mampu memberikan jaminan atas tetap terselenggaranya kualitas jaringan yang andal sehingga kualitas layanan telekomunikasi yang disediakan oleh XL bagi pelanggan dapat lebih ditingkatkan.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement