Pekerja membuat tempe di sentra perajin tempe Sanan, Malang, Jawa Timur, Senin (4/1/2021). Perajin tempe setempat berupaya mengurangi kerugian akibat melonjaknya harga kedelai impor dari Rp.6.750 menjadi Rp.9.100 per kilogram dengan memperkecil ukuran tempe yang dijual.

Harga Kedelai Melambung, Produsen Tempe Bersiasat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Produsen tempe di Jakarta Timur (Jaktim) melakukan adaptasi dengan memperkecil ukuran hingga menaikkan harga jual ke konsumen. Hal itu dilakukan demi mengantisipasi melambungnya harga bahan baku kacang kedelai impor."Sekarang ini ada produsen yang menaikkan harga, tapi ada juga yang mengurangi takaran bahan, jadi ukurannya diperkecil. Kalau saya pilihnya naikkan harga sekitar 20 persen tapi bahan baku...

Pekerja menyelesaikan pembuatan tahu di Kelurahan Bojongsari, Indramayu, Jawa Barat, Rabu (30/12/2020). Sejumlah produsen tahu dan tempe di Indramayu berencana melakukan aksi mogok produksi mulai 1 Januari hingga 3 Januari 2021 sebagai bentuk protes atas melonjaknya harga kedelai dari Rp7.000 per kg menjadi Rp10.000 per kg.

Produsen Tahu Tempe DKI Mogok Produksi Mulai 1 Januari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Sekitar 5.000 pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) yang tergabung Pusat Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia (Puskopti) DKI Jakarta menghentikan sementara proses produksi pada 1-3 Januari 2021.Sekretaris Puskopti DKI Jakarta Handoko Mulyo di Jakarta, Jumat, mengatakan aksi tersebut merupakan bentuk protes terhadap kenaikan harga kedelai dari Rp 7.200 menjadi Rp 9.200 per kilogram (kg). "Mulai hari ini,...