Sabtu 29 Jun 2013 11:01 WIB

Enam Anak Terseret Arus Sungai

Red: Dewi Mardiani
Tenggelam (ilustrasi)
Tenggelam (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak enam anak terseret arus sungai di Kelurahan Bonto, Kecamatan Bissappu, Bantaeng, Provinsi Sulawesi Selatan. Peristiwa ini berlangsung pada Jumat (28/6) pukul 16.00 WITA.

"Korban yang berjumlah enam orang berasal dari Desa Bungeng, Kabupaten Jeneponto. Mereka sedang berada di sekitar sungai. Tiba-tiba, arus sungai deras, sehigga para korban hanyut terbawa arus," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, di Jakarta, Sabtu (29/6).

Para korban yang terseret arus adalah atas nama Herman, Iwan, Agus, Ismail, dan Rowa yang berhasil diselamatkan. Sementara, satu orang anak dinyatakan hilang terseret arus.

"Tim Reaksi Cepat BPBD Bantaeng bersama masyarakat, BSB, dan Tagana berupaya mencari Korban. Korban satu orang dinyatakan hilang, dilakukan pencarian dgn menyisir Sungai Bissappu ke Muara Sungai Kaili hingga malam hari," jelasnya.

Namun, karena terlalu malam, tepat pada pukul 24.00 WITA, pencarian dihentikan dan dilanjutkan Sabtu yang dimulai pada pukul 06.45 WITA.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement