Keren, Tiga Varian Lenovo Ini Sasar Anak Muda

ROL/Fian Firatmaja
Peluncuran produk Lenovo
Rep: Fian Firatmaja/Agung Sasongko Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Guna menyasar kaula muda, Lenovo meluncurkan varian A series seperti A850, A516 dan A369i di Jakarta, Rabu (20/11). Lenovo menyiapkan trisulanya ini untuk anak muda dibawah 20 tahunan kebawah yang gemar dengan sosial media.

"Ini untuk new entry, anak muda yang  eksis di sosial media dengan usia 15- 20 plus-plus," terang Agus Sugiharto selaku Country Manager MIDH Lenovo Indonesia.

Guna memenuhi segmen tersebut beragam fitur menarik dihadirkan di Lenovo varian A series. Seperti pada seri A850, smartphone ini dibekali dengan prosesor quad core 1.3 GHz beserta layar 5,5 inci. Lenovo A850 telah ditanamkan kamera 5MP dengan lampu flash. Untuk, data penyimpanan, A850 memiliki memori internal sebesar 4GB.

Selanjutnya terdapat Lenovo A516 yang tampil dengan layar 4.5 inci dan kamera belakang 5 MP. A516 dibekali dengan prosesor dual core 1.3 GHz. Terakhir ada Lenovo A369i  yang tampil dengan layar 4 inci dan berjalan pada prosesor dual core 1.3 GHz. Kesemuanya telah menggunakan sistem operasi Android Jelly Bean 4.2.

Lenovo menjadikan A series untuk level new entry guna melengkapi series dari Lenovo. "Lenovo sebenarnya mempunyai empat kategori yaitu K series, P series, S series dan A series. K itu untuk teknologi freak, P untuk profesional dengan kualitas baterai yang jauh lebih besar, S untuk fashion style dan A untuk new entri," papar Agus.

Masalah harga, A850 dilepas dengan harga Rp 2.199 juta. Sedangkan A516 dibanderol Rp 1.499 juta dan yang terakhir A396i dapat ditebus dengan Rp 949 ribu.

 

Videografer: Fian Firatmaja


Video Editor: Kingkin Jiwanggo

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler