Klinsmann: Hadapi Jerman, AS Harus Segera Bangkit

Juergen Klinsmann
Red: Yudha Manggala P Putra

REPUBLIKA.CO.ID, MANAUS -- Pelatih tim nasional Amerika Serikat Juergen Klinsmann mengakui kegagalan menaklukkan Portugal akibat kebobolan pada menit akhir merupakan pukulan telak bagi timnya. Ia pun menyerukan anak-anak asuhnya untuk segera bangkit karena akan menghadapi Jerman di pertandingan terakhir mereka di Grup G, di Recife Kamis (26/6).

"Pertandingan (lawan Portugal) ini sangat emosional bagi kami, para pemain, para fans dan pemain cadangan namun kami harus segera bangkit," kata Klinsmann, usai pertandingan AS versus Portugal, Senin (23/6). 

Setelah hasil imbang 2-2 melawan Portugal, AS berada di peringkat dua Grup G setelah Jerman, dengan masing-masing mengantongi empat poin.  Sementara Portugal dan Ghana dengan sama-sama satu poin menghadapi tantangan berat untuk bisa lolos ke babak 16 besar.


AS paling tidak membutuhkan hasil seri ketika melawan Jerman untuk bisa lolos ke babak 16 besar.

"Portugal sudah lewat, kami harus pulih untuk pertandingan melawan Jerman karena Piala Dunia itu adalah soal (menghadapi) pertandingan selanjutnya," kata Klinsmann.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler