Jeffrey Polnaja, Jelajah Dunia Buktikan Indonesia Bukan Negara Teroris

dok. Jeffrey Polnaja
Jeffrey Polnaja
Rep: Casilda Amilah Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menyampaikan nilai perdamaian menjadi satu alasan penjelajah dunia asal Indonesia, Jeffrey Polnaja, berkeliling dunia menggunakan motor. Kang Jeje, panggilan akrabnya, ingin menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia bukanlah negara teroris. 

Perjalanan "Ride for Peace" ini Ia mulai sejak 2006 dan berakhir pada 2015. Dengan mengendarai motor besar BMW R1150GS seorang diri, Kang Jeje telah melintasi 97 negara sejauh 420.000 km. Ini setara dengan jarak bumi ke bulan ditambah satu kali keliling bumi. 

Kang Jeje menjadi orang kedua di dunia yang mengendarai motor terjauh seorang diri. Meski begitu, penghargaan bukan menjadi tujuan utamanya. "Jalani dan nikmati, maka penghargaan akan datang dengan sendirinya."

Cuaca ekstrem, perbedaan bahasa, dan sejumlah kendala lainnya tidak menjadi penghalang bagi Kang Jeje untuk menuntaskan misi perdamaiannya ini, termasuk ketika ia harus melewati negara yang tengah berkonflik. Berikut cerita lengkap Kang Jeje kepada Republika TV.

 

 

Videografer: Casilda Amilah


Video Editor: Casilda Amilah

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler