Bosan Jalani WFH? Selingi dengan Pengalaman Virtual Ini

Universitas dari seluruh dunia menghadirkan kelas seni virtual gratis.

Rep: Shelbi Asrianti Red: Muhammad Fakhruddin

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Masa bekerja dari rumah alias work from home (WFH) memang membuat banyak orang aman, sekaligus bisa menerbitkan rasa bosan. Jika sudah jenuh menyimak film atau mendengarkan musik streaming, berikut pengalaman virtual lain yang bisa dijajal.


- Main wahana Disney

Semua taman hiburan Disney di seluruh dunia memang tutup sementara, tapi wahana-wahananya bisa diakses secara virtual. Caranya, dengan mengunjungi saluran Youtube "Virtual Disney World" yang menghadirkan berbagai wahana, termasuk video interaktif 360 derajat.

- Kelas memasak online

Bagi yang hobi masak, bisa mencoba berbagai resep baru di internet, atau malah mengikuti kelas memasak daring. Nonna Nerina, nenek 84 tahun asal Italia, menggagas kelas memasak virtual dengan berbagai menu dari negaranya, via Airbnb Experiences.

- Ambil kelas seni

Universitas dari seluruh dunia menghadirkan kelas seni virtual gratis. Pelajari sejarah Jepang dari berbagai gambar, atau kenali lebih dalam tentang seni dan barang antik Mesir. Warganet pun mendapat ilmu baru tanpa beranjak dari sofa.

- Berkunjung ke museum

Google Arts & Culture memungkinkan warganet berkunjung ke museum di berbagai belahan Bumi secara virtual. Nikmati pengalaman tur digital gratis ke Museum Guggenheim di New York City, melihat-lihat Louvre di Paris, Prancis, atau tempat manapun yang disukai.

- Bertandang ke taman nasional

Melancong virtual ke taman nasional dan berbagai destinasi wisata punya keuntungan besar, yakni bebas antre. Jelajahi Patung Liberty, Mount Rushmore, Grand Canyon, Yellowstone, dan Pulau Alcatraz yang semuanya bisa diakses tanpa biaya apapun.

- Menyambangi kebun raya

Ada banyak kebun raya di sejumlah negara yang menawarkan tur virtual. Salah satunya, Kebun Raya Amerika Serikat di Washington DC dengan pemandangannya yang memukau, dikutip dari laman The Points Guy, Selasa (31/3).

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler