Chelsea Olivia Hamil Anak Kedua

Chelsea Olivia rasakan pengalaman yang berbeda dengan kehamilannya kali ini.

Republika/Shelbi Asrianti
Chelsea Olivia dan putrinya Nastusha Olivia Alinskie dalam jepretan Rio Motret.
Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris dan penyanyi Chelsea Olivia mengumumkan kabar gembira tentang kehamilan keduanya melalui akun Instagram pribadinya. Ia melengkapi kabar itu dengan sebuah foto keluarga.

Foto tersebut terdiri dari Chelsea, Glenn Alinskie, dan anak pertamanya Nastusha Olivia Alinskie. Dengan mengenakan kain tradisional, personel grup musik Bukan Bintang Biasa (BBB) ini memamerkan perut besarnya.

"Ini dia.. kami hamil.. 2020 adalah tahun yang penuh kejutan. Hidup bersama @glennalinskie selalu penuh kejutan setiap saat dan tahun ini kejutan yang datang adalah berkah yang tak terhitung," kata Chelsea dikutip Rabu.

Bagi Chelsea, kehamilannya kali ini berbeda dengan sebelumnya. Bisa dibilang masa mengandung yang sekarang merupakan sebuah pengalaman yang baru.

"Namun, kali ini sangat berbeda. Pengalaman yang sama sekali baru, saya merasakan hal-hal yang belum pernah saya alami sebelumnya ketika hamil Nastusha. Dan itulah yang membuatnya begitu istimewa," jelas Chelsea.

Chelsea pun berterima kasih kepada orang-orang terdekat dan penggemar yang selalu memberikan dukungan serta doa pada keluarga kecilnya.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Anda semua yang telah memberikan harapan terbaik kepada keluarga kami," ujarnya.



Baca Juga


sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler