Veganisme, Rahasia di Balik Tubuh Kekar Mike Tyson

Mike Tyson bisa menurunkan berat badannya hingga 63 kg.

EW
Mike Tyson
Red: Didi Purwadi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan juara dunia tinju kelas berat, Mike Tyson, membocorkan rahasia tubuh kekarnya. Meski sudah berusia 53 tahun, Si Leher Beton masih memiliki tubuh kekar seperti petinju usia 30an tahun.

Dalam wawancara dengan ABC News, Tyson mengatakan bahwa dia mampu mengontrol berat badannya dengan menerapkan gaya hidup veganisme. ‘’Saya saat itu hanya mengatakan, saya ingin melakukan hal tersebut (veganisme),’’ kata Tyson dalam wawancara ABC News, seperti dikutip dari mmanytt.com, Rabu (27/5). 

Veganisme adalah sebuah filosofi dan gaya hidup yang menolak mengonsumsi daging hewan. Tyson telah melakukan gaya hidup veganisme selama 10 tahun terakhir. Hasilnya, selain memiliki tubuh sehat, Tyson bisa menurunkan berat badannya hingga 63 kg.

Tyson sudah terlalu tua untuk naik ring

Baca Juga


Tito Ortiz klaim jadi lawan pertama Mike Tyson

Sejak mendeklarasikan akan naik ring lagi pada awal Mei lalu, Tyson yang telah pensiun sejak 2005 kini kembali membetot perhatian dunia. Sejumlah petinju bahkan petarung MMA pun tertarik ingin menjadi lawan tarungnya di pertandingan eksibisinya. 

Tyson memperlihatkan keseriusannya dengan memosting video dirinya sedang giat berlatih fisik dan teknik tinju. Iron Mike juga memamerkan fisik kekarnya dalam sebuah video latihan bersama legenda MMA, Vitor Belfort. 

Dalam video latihan bersama Belfort, Tyson terlihat sedang peregangan di tempat gym sebelum memulai latihan. Namun lengan besar Tyson serta bentuk perutnya yang bergelombang, mendapatkan perhatian penggemar. 

Penganut Veganisme
Tyson kini memiliki tubuh atletis sejak menerapkan gaya hidup veganisme. Padahal, The Baddest Man on the Planet ini sebelumnya seorang karnivora.

‘’Saya dulu benar-benar karnivora saat masih berlatih untuk bertanding,’’ kata Tyson. Dia makan segala macam daging. Selain itu, Tyson selalu makan dalam jumlah porsi besar. 

Setelah pensiun dari dunia tinju pada 2005, Tyson masih menjadi karnivora dengan makan segala hal tanpa memikirkan kesehatan tubuhnya. Selain semakin kegemukan, badannya juga menjadi tidak sehat.

Ini Cara Mike Tyson Akali Tes Narkoba
Eks Rumah Mike Tyson Dihargai Rp 850 Miliar

‘’Saya makan sesuatu tanpa tahu apa yang saya makan itu. Saya seperti itu hampir selama 4,5 setengah tahun (sejak pensiun),’’ katanya. 

‘’Karena usia semakin tua, saya merasa tidak cocok dengan gaya hidup seperti itu,’’ kata Tyson. ‘’Saya jadi sering mengalami sakit radang sendi dan memiliki masalah obesitas.’’

VIDEO: Ngeri, Tonjokan Mike Tyson Masih Eksplosif Sekali
Tyson Siap Ladeni Holyfield, Ini Syaratnya...

Setelah 10 tahun menjadi seorang vegan, Tyson kini bisa memamerkan tubuh kekar sehatnya. Sejumlah artis dunia juga menerapkan gaya hidup veganisme yang telah menyebar ke seluruh dunia ini.

Joaquim ‘Joker’ Phoenix dan Leonardo ‘Titanic’ DiCaprio adalah kaum vegan. Petarung MMA, Nick dan Nate Diaz, juga tidak makan daging-dagingan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler