BMW Motorrad Ungkap Skuter Listrik Terbaru
BMW CE 04 akan meramaikan pasar skuter.
REPUBLIKA.CO.ID, MUNCHEN -- Tahun lalu, BMW Motorrad sempat memperkanalkan sebuah konsep motor listrik dengan nama Motorrad Definition CE 04. Kini, motor konsep itu telah resmi jadi motor yang akan diproduksi masal.
Dikutip dari Visor Down pada Jumat (9/7), nantinya motor itu akan dipasarkan dengan nama BMW CE 04. Dengan kehadiran produk ini, maka BMW Motorrad sekaligus menekankan komitmennya untuk serius dalam meramaikan pasar motor listrik.
Soal performa, sepeda motor ini ditunjang oleh motor listrik berkemampuan 42 daya kuda. Dengan powertrain itu, maka motor skuter ini mampu mencatat akselerasi 0 hingga 50 kilometer/jam hanya dalam 2,6 detik.
Soal daya jelajah, motor yang mampu dipacu dengan kecepatan 120 kilometer/jam ini memiliki catatan jarak tempuh hingga 130 kilometer.
Untuk kemampuan pengisian baterai, BMW CE 04 dibekali dengan teknologi fast charging yang mampu melakukan isi ulang baterai sebanyak 80 persen hanya dalam 1 jam 40 menit. Dengan metode pengisian normal, baterai dapat terisi penuh hanya dalam 4 jam 20 menit.
Agar mampu dikendarai dengan nyaman dalam tiap kondisi, motor ini juga dilengkapi dengan riding mode. Opsi yang dihadirkan adalah eco, rain dan road.
Kemudahan pengenda pun ditunjang oleh 10.25 TFT colour screen. Selain informatif, display itu juga telah didukungn oleh fitur integrated map navigation.
Sayangnya, saat ini BMW Motorrad masih belum mengungkap berapa harga dari produk ini. Tentu, motor ini diharapkan bisa menjadi jawaban bagi pengendara yang menginginkan motor yang praktis, bertenaga tapi juga ramah lingkungan.