Singapura Catat Kasus Covid-19 Tertinggi dalam Satu Tahun
Singapura mencatat rekor 904 kasus pada awal Agustus 2020
REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Kementerian kesehatan Singapura mencatat 328 kasus baru Covid-19 pada Selasa (7/9), jumlah infeksi baru harian tertinggi dalam lebih dari setahun.
Negara kota itu telah melaporkan lebih dari 100 kasus domestik setiap hari selama dua pekan terakhir. Peningkatan itu terjadi di tengah langkah Singapura menghapus sebagian besar pembatasan sebagai upaya pembukaan kembali secara bertahap.
Menteri keuangan dan ketua bersama gugus tugas virus Covid-19 Singapura, Lawrence Wong, mengatakan Singapura dapat menerapkan kembali pembatasan Covid-19 jika jumlah kasus parah meningkat tajam. Terakhir, Singapura mencatat rekor 904 kasus pada awal Agustus 2020.
Singapura telah memvaksinasi penuh lebih dari 80 persen dari 5,7 juta penduduknya, salah satu tingkat tertinggi di dunia.