Wiku Minta Masyarakat Tetap Disiplin Prokes
Dengan meningkatnya mobilitas masyarakat, pemerintah minta prokes tetap dijaga.
ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas
Rep: Muhammad Rizki Triyana Red: Fian Firatmaja
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menuturkan, dengan meningkatnya mobilitas dan aktivitas ekonomi, pemerintah mengimbau masyarakat untuk selalu disiplin akan protokol kesehatan.
Wiku menjelaskan, hal ini agar Indonesia tidak melalui fase lonjakan kasus selanjutnya. Terlebih lagi Indonesia akan melangsungkan perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua.
Oleh karena itu Wiku berharap pihak penyelenggara PON XX, pemerintah daerah hingga yang terlibat dalam perhelatan tersebut untuk senantiasa memperhatikan protokol kesehatan.
Video Editor | Fian Firatmaja
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler