PTMT di Depok Disetop
Berdasarkan laporan Satgas Covid-19 Kota Depok, kasus kembali merangkak naik.
.
Rep: republika.id Red: republika.id
DEPOK -- Pemerintah Kota Depok menghentikan sementara kegiatan pembelajaran tatap muka terbatas (PTMT) di Kecamatan Pancoranmas untuk mengantisipasi meningkatnya kasus Covid-19. Wali Kota Depok Mohammad Idris mengatakan, penghentian sementara ini berlangsung selama sepuluh hari, 19-29 November 2021. Sebelumnya ada beberapa siswa dan guru di SMPN 2 Depok yang terpapar Covid-19...