Walkot Surabaya Pimpin Pembersihan Saluran Air

Walkot lihat ada bagian saluran air yang ditutup permanen sehingga sulit dibersihkan.

ANTARA/Didik Suhartono
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi (kiri) berbincang dengan pelajar yang menjadi tim Satgas Covid-19 SDN Kaliasin I
Red: Bilal Ramadhan

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memimpin kerja bakti untuk membersihkan saluran air di kawasan Jalan Setro, Kelurahan Gading, Kecamatan Tambaksari, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur.

Baca Juga


"Kami normalisasi mulai dari ujung sana (Jalan Setro), baru beberapa meter sudah dapat empat truk sampah. Isinya ada botol macam-macam, termasuk lumpur. Tapi bukan banyak lumpurnya, malah yang banyak sampahnya," kata Eri.

Eri meminta warga yang tempat usahanya berada di dekat saluran airikut membersihkan sampah di saluran air. "Warga ini bisa melakukan kerja bakti sehingga tidak banjir. Karena tadi kami lihat salurannya berhenti semua. Jadi saluran di Jalan Raya (Setro Baru) ini tidak berfungsi karena sudah tertutup sama sampah," katanya.

Saat memimpin pembersihan saluran air, dia melihat ada bagian saluran air yang ditutup permanen sehingga sulit dibersihkan. Dia menginstruksikan aparat pemerintah terkait membongkar penutup saluran air itu dan memperbaikinya.

"Jadi penutup saluran nanti saya minta di seluruh tempat usaha jangan besar-besar, dibuat tiga bagian biar bisa diangkat. Kalau sudah diangkat, maka yang bersihkan warganya sendiri, bareng-bareng, tidak bisa kalau hanya pemerintah saja," katanya.

Wali Kota juga mendapati satu pabrik keramik di kawasan Jalan Lebak Jaya I Utara membangun bak sampah permanen tepat di atas saluran air. Wali Kota dan Kepala Polsek Tambaksari Kompol Muhammad Akhyarmenegur pemilik pabrik tersebut.

Bak sampah permanen di atas saluran air itu kemudian dibongkar dan pemilik pabrik diingatkan agar tidak lagi membuang sampah di area saluran air.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler