Ini Daftar Lengkap Peraih Penghargaan Ballon d'Or 2021

Lionel Messi memenangkan gelar pemain terbaik dunia (Ballon d'Or) edisi 2021.

EPA-EFE/YOAN VALAT
Penyerang Barcelona Lionel Messi diumumkan sebagai pemenang Ballon d'Or 2021.
Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain depan Paris St-Germain (PSG) dan Argentina Lionel Messi memenangkan gelar pemain terbaik dunia (Ballon d'Or) edisi 2021. Ini sekaligus menjadi penghargaan ketujuh yang dimenangkan Messi dalam kariernya.

Pemain berusia 34 tahun tersebut mengantarkan negaranya menjuarai Copa America 2021 yang merupakan penghargaan internasional pertamanya dan mencetak 40 gol pada 2021, 28 gol di antaranya untuk Barcelona.

Penyerang Bayern Muenchen dan timnas Polandia Robert Lewandowski menduduki urutan kedua, disusul gelandang Chelsea dan timnas Italia Jorginho yang berada pada urutan ketiga. Adapun striker Real Madrid asal Prancis Karim Benzema menempati urutan keempat.

Ballon d'Or dipilih oleh 180 jurnalis dari seluruh dunia, meskipun penghargaan tahun 2020 ditiadakan karena pandemi Covid-19.

Baik Messi maupun Cristiano Ronaldo mengumpulkan penghargaan setiap tahun dari 2008 hingga 2019, sebelum Luka Modric menyabet Ballon d'Or pada 2018. Messi sudah menjadi peraih terbanyak penghargaan ini setelah melakukannya pada 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, dan 2021.

Berikut daftar pemenang penghargaan Ballon d'Or 2021:

Baca Juga


  • Pemain terbaik: Lionel Messi
    Pemain depan Paris St-Germain (PSG) dan Argentina Lionel Messi memenangkan gelar pemain terbaik dunia (Ballon d'Or) edisi 2021. Ini sekaligus menjadi penghargaan ketujuh yang dimenangkan dalam kariernya.
  • Penyerang terbaik:Robert Lewandowski
    Lewandowskiyang mencetak 53 gol dalam semua kompetisi pada 2021 untuk Bayern Muenchen, dianugerahi penghargaan striker terbaik yang merupakan penghargaan baru yang diumumkan beberapa jam sebelum upacara dimulai.
  • Kiper terbaik: Gianluigi Donnarumma
    Kiper PSG Gianluigi Donnarumma yang mengantarkan Italia menjuarai Euro 2020, memenangkan trofi Yashin untuk penjaga gawang terbaik.
  • Pesepakbola putri terbaik: Alexia Putellas
    Pesepakbola wanita terbaik berhasil diraih pemain putri Barcelona Alexia Putellas. Kapten Barcelona tersebut meraih Ballon d'Or kategori wanita karena keberhasilannya membawa Barcelona juara Liga Spanyol 2020/2021, Liga Champions 2020/2021, dan Copa de la Reina 2021.
  • Pemain muda terbaik/Kopa Trophy: Pedri
    Kopa Trophy untuk pemain muda terbaik diraih gelandang Barcelona dan timnas Spanyol, Pedri.
  • Klub terbaik: Chelsea
    Chelsea dinobatkan sebagai klub terbaik setelah musim lalu menjuarai Liga Champions.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler