Plan the Plants Raih Dua Kategori Juara 1 Kontes Tanaman Hias
Kontes 'Variegata dan Kita' diikuti lebih dari 200 peserta dari empat kategori.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berdiri sejak Juli 2020, Plan the Plants langsung menyita perhatian pecinta tanaman hias Tanah Air. Budidaya tanaman hias di Indonesia yang dirintis oleh Andri Satriawan ini berhasil meraih dua kategori juara 1 kontes tanaman hias bergengsi di Indonesia.
"Kami (Plan the Plants) berhasil meraih kemenangan dalam dua kategori, di antaranya juara I kategori Philodenron Variegata dan Best in Show," jelas Andri, dalam siaran pers, Selasa (1/2/2022).
Sebagaimana diketahui, kontes tanaman hias bergengsi di Indonesia yang diberi nama "Variegata dan Kita" berada di bawah naungan Ery Erlangga selaku Ketua Indonesian Aroid Society yang berlokasi di Godong Ijo, Bojongsari Depok. Salah satu kontes tanaman hias bergengsi di Indonesia itu diikuti lebih dari 200 peserta yang terbagi atas empat kategori.
"Untuk tanaman yang meraih juara satu yaitu jenis Philodendron Billietiae Variegata atau lebih dikenal di Indonesia dengan nama Kabel Busi Variegata," papar Andri.
Butuh perawatan khusus agar tanaman tersebut dapat tumbuh dengan baik. Di antaranya seperti rutin memberikan pemupukan, pengecekan kadar air, intensitas matahari cukup, sirkulasi udara dan kelembaban areal tanam atau humidity. "Semuanya itu memiliki peranan penting dalam perawatan tanaman jenis Philodendron Billietiae Variegata ini," kata Andri.
Andri menjelaskan, untuk tanaman hias koleksi entry level yang banyak digandrungi peminat tanaman hias yaitu jenis Monstera Variegata yang berkisar di angka Rp 2,5 juta per daun.
Dikatakan Andri, Plan the Plants memiliki konsep yang bukan hanya menjual tanaman hias, tetapi juga memberikan perencanaan bagaimana merawat tanaman hias bagi para pemula atau yang berminat menggeluti dunia tanaman hias. "Kami juga menawarkan jasa konsultasi bagi perorangan atau perkantoran dalam hal mempercantik halaman atau area kantor," ujar dia.
Ke depan, Andri memaparkan jika Plan the Plants juga berencana terjun ke dunia pernikahan, di mana saat ini dekorasi pelaminan banyak yang menggunakan tanaman hidup.
"Plan the Plants juga memiliki tempat Pembenihan dan Budidaya atau Nursery Tanaman Hias di bilangan Cipanas Bogor Jawa Barat. Suplai Tanaman Hias dari Nursery bisa Setiap Minggu dikirim ke Plan the Plants Jakarta," tutur Andri.
Selain menjual media tanam, Plan the Plants juga menjual tanaman hias dan pot bunga terracotta berbahan dasar tanah liat yang disuplai dari pengrajin pot di daerah Plered. Harga yang ditawarkan untuk pot tanah liat mulai dari Rp 35 ribu hingga Rp 250 ribu, tergantung ukuran dan motifnya. Selain pot tanah liat, ada juga pot plastik yang biasa digunakan para pecinta tanaman hias rumahan.