Sains Sebagai Alat Menghadapi Pandemi dari Masa ke Masa

Sains sebagai Alat Menghadapi Pandemi dari Masa ke Masa

.
Rep: Dedy Setyo Afrianto Red: Retizen

Laporan dan prediksi berakhirnya Pandemi untuk kemudian berubah menjadi endemi sudah dilakukan oleh WHO, Maria Van Kerkhove (ahli epidemologi WHO) menyatakan bahwa titik berakhirnya pandemi, adalah ketika kita sudah mampu mengendalikan persebarannya hingga sampai pada titik seminimal mungkin. Jika kita konsisten dengan prokes dan senantiasa meingkatkan prosentase vaksinasi, maka diprediksi pandemi akan berakhir pada tahun 2022. Beberapa lembaga lain baik dalam ataupun luar negeri juga mencoba dengan pendekatan sains dan ilmiah untuk menghitung dan memperkirakan seberapa lama masa pandemic ini akan berakhir. Dengan kompleksitas dan varibel-variabel yang terlibat, tentu saja kita perlu berterima kasih atas kerja keras yang telah mereka lakukan.


Perihal ramal-meramal terkait situasi yang akan terjadi dimasa depan, para ilmuwan dengan pendekatan sains telah lama melakukan, sehari-hari kita juga sering menggunakan ramalan cuaca melalui teknologi, bisa dari internet atau juga dari weather forecasting media TV/radio apakah hari esok akan hujan atau cerah, sehingga kita bisa menyiapkan apakah akan membawa payung atau tidak untuk aktivitas outdoor kita. Karena benar, ramalan cuaca ini sangat penting terutama untuk beberapa tipikal mode transportasi laut atau udara yang padanya tingkat keselamatan sangat menentukan sekali tergantung dari hasil prediksi cuaca ini. Bagaimana sains sangat penting dan berpengaruh sekali terhadap aktivitas sehari-hari kita sudah tidak ada kesangsian lagi untuk hal ini.

Ramalan cuaca

Lalu bagaimana peranan sains pada masa lalu ?, Bagaimana pula Islam merawat tradisi sains ?. Ada fakta-fakta yang relatif sama dimasa lalu dimana zaman itu juga pernah bertemu dengan wabah penyakit besar yang bernama Black Death (berasal dari Pes) pada pertengahan hingga akhir abad 14. Saking mematikannya, hingga menewaskan hampir 60 % populasi masyarakat di Eropa. Penyebaran wabah Pes bermula dari serangga (umumnya kutu) yang terinfeksi melalui kontak langsung dengan hewan pengerat termasuk di antaranya tikus dan marmot yang terinfeksi wabah. Setelah tikus tersebut mati, kutu menggigit manusia dan menyebarkannya kepada manusia. Lalu bagaimana posisi umat Islam di Eropa saat itu ?.

Sebagai ilustrasi sederhana, dimasa itu Andalusia di Eropa merupakan sebuah tempat dimana ilmu pengetahuan berkembang sangat luas, banyak ilmuwan islam yang dengan karya-karyanya menginsipari negara lain untuk giat dan mempelajari pengetahuan dan sains dari ilmuwan Islam. Bahkan bahasa arab menjadi bahasa Internasional yang bisa menghubungkan antar bangsa dan menjadi in jika ingin masuk dalam komunikasi antar negara.

Ilustrasi Andalusia

Mulai abad ke 10 Kordoba (Andalusia – Spanyol) telah memiliki 70 perpustakaan, salah satu perpustakaan terbesar di Kordoba memiliki 500.000 naskah. Sebagai perbandingan, perpustakaan lain di eropa saat itu hanya memiliki tak lebih dari 400 naskah, bahkan universitas Paris di abad 14, baru memiliki sekitar 2.000 buku. Pada tiap tahunnya di Al-Andalus diterbitkan kurang lebih 60.000 buku, termasuk risalah-risalah, puisi, polemik dan antologi.

Sebagian besar sejarawan menuliskan, dibawah ke-Khalifahan Kordoba, Al-Andalus merupakan mercusuar untuk belajar segala ilmu pengetahuan. Kordoba menjadi salah satu pusat kebudayaan, pusat ekonomi terkemuka, baik di Basin Mediteranean dan dunia Islam masa itu.

Terbayang betapa “cahaya pengetahuan” Andalusia sangat terang disaat Eropa sedang “gelap-gelapnya”. Di masa itu pula di Eropa yang sebagian besar masih berpaham fatalistik, bahwa jika ingin selamat maka tunduk patuhlah pada gereja (haram untuk berbeda pendapat), sehingga adanya wabah itu, sebagian besar dari mereka beranggapan sebagai kutukan gereja kepada orang-orang yang tidak menurut pada perintah.

Andalusia (Spanyol) pada masa itu juga ikut terimbas the Black Death. Hanya saja, para sarjana Muslim setempat lebih lanjut meneliti apa penyebab dan bagaimana metode penanganannya. Di antara mereka adalah Ahmad bin Ali bin Khatimah. Ilmuwan dari Almeria itu menulis Tahsil al-Gharad al-Qasid fii Tafil al-Marad al- Wafid sekitar tahun 1349. Beliau menduga buruknya kualitas udara sebagai pemicu persebaran wabah.

Ilmuwan lainnya, Ibnu al-Khatib mengarang kitab Muqni’at al-Sail ‘an al-Marad al-Hail. Di dalamnya, sosok asal Granada itu menjelaskan hipotesis tentang transmisi atau penularan penyakit.

Gagasan al-Khatib belakangan diadopsi oleh ahli biolog Prancis, Louis Pasteur, ratusan tahun kemudian. Salah satu uraian Muqni’at mengenai antisipasi wabah: Kebanyakan orang-orang yang telah mengadakan kontak dengan seorang penderita wabah akan meninggal dunia.

Sementara itu, mereka yang tidak begitu (berinteraksi) akan tetap sehat. Pakaian atau keranjang (yang sebelum nya dipakai penderita wabah) boleh jadi membawa penyakit ke dalam rumah; bahkan, sebuah anting sekalipun dapat berakibat fatal bila dipasang pada telinga seseorang (yang sehat).

Penyakit itu dapat muncul dari suatu rumah di suatu kota, kemudian ia menyebar dari orang ke orang tetangga, saudara, atau tamu rumah itu. Di masa kita saat inilah, dalam menghadapi covid-19, kita memiliki istilah yakni Social Distancing dan Physical Distancing yang memiliki makna sama dengan kondisi saat itu. Singkat kata, pada akhirnya dengan tetap melakukan “isolasi mandiri”, maka wabah ini perlahan tapi pasti akan masuk pada angka yang semakin minimalis dan akan menghilang.

Begitulah dimasa lalu kita diajarkan, sains telah menjadi salah satu alat penting untuk menghadapi wabah besar ini dengan segala bentuknya. Jika dimasa lalu kita diajarkan dengan pelajaran penting dan berakhir dengan keberhasilan, lagi-lagi pengalaman adalah guru terhebat yang kita bisa belajar banyak darinya.

sumber : https://retizen.id/posts/69142/sains-sebagai-alat-menghadapi-pandemi-dari-masa-ke-masa
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke retizen@rol.republika.co.id.
Berita Terpopuler