Jelang Ramadhan, UEA Umumkan Jam Kerja Hingga Lama Waktu Puasa
Waktu kantor dan sekolah saat Ramadhan menjadi lebih fleksibel di UEA.
REPUBLIKA.CO.ID, ABU DHABI -- Bulan suci Ramadhan akan dimulai di Uni Emirat Arab (UEA) dalam waktu kurang dari empat pekan. Waktu spesial ini biasanya akan membawa serta rasa spiritualitas, dengan penduduk menghabiskan lebih banyak waktu di masjid dan ikatan dengan anggota keluarga dan teman.
Ada juga sholat tarawih dan qiyamullail pada 10 hari terakhir. Karena istimewanya bulan ini, waktu kantor dan sekolah menjadi lebih fleksibel di UEA dengan istirahat khusus ditawarkan kepada Muslim yang berpuasa. Terutama jika mereka bekerja selama waktu Iftar (waktu senja ketika umat Islam mengakhiri puasa).
Dilansir dari Khaleej Times, Senin (7/3/2022), pemerintah UEA menyebut, sesuai perhitungan astronomi, 2 April akan menandai hari pertama Ramadhan pada 2022. Namun tanggal pastinya akan ditentukan oleh penampakan hilal yang menjadi dasar kalender Islam.
Sementara itu, bulan-bulan Islam berlangsung baik 29 atau 30 hari, tergantung pada penampakan bulan sabit. Tahun ini, Ramadhan diperkirakan berlangsung 30 hari hingga 1 Mei.
Sedangkan waktu kerja di UEA telah bergeser ke akhir pekan baru (Jumat setengah hari, Sabtu dan Minggu) pada awal tahun ini. Ini berarti Jumat akan menjadi hari kerja selama bulan suci.
Layanan di pemerintah federal akan tetap buka dari pukul 09.00 sampai 14.30 pada hari kerja (Senin sampai Kamis). Sedangkan pada hari Jumat, yang merupakan setengah hari kerja, waktunya dari pukul 09.00 hingga 12.00. Sementara waktu untuk sektor swasta belum diumumkan.
Pemerintah juga mengumumkan jam kerja fleksibel dan opsi kerja jarak jauh untuk pegawai federal pada hari Jumat. Perusahaan dapat memberikan opsi ini kepada karyawan, asalkan alur kerja tidak terpengaruh. Opsi kerja jarak jauh dapat diberikan kepada maksimal 40 persen karyawan dalam suatu entitas pada hari Jumat.
Berapa durasi puasa tahun ini?
Muslim berpantang dari makanan dan air minum dari fajar hingga senja selama bulan suci. Durasi puasa bervariasi tergantung pada matahari terbit dan terbenam. Sedangkan jam puasa adalah 13 jam 40 menit di awal bulan. Pada saat bulan berakhir, jam akan meningkat menjadi 14 jam dan 20 menit.
Hari besar Islam, Idul Fitri akan memberi warga UEA hari libur umum kedua tahun 2022, dan itu akan menjadi libur panjang hingga lima hari, tergantung pada penampakan hilal. Tahun ini, Idul Fitri diperkirakan jatuh pada 2 Mei, sesuai perhitungan astronomi.
Menurut daftar hari libur resmi UEA, penduduk akan memiliki hari libur Idul Fitri dari 29 Ramadhan hingga 3 Syawal. Jika Ramadhan berlangsung 29 hari, penduduk mendapatkan empat hari libur; dan jika bulan suci berlangsung 30, mereka mendapatkan istirahat lima hari.
Karena Ramadhan 2022 kemungkinan akan berlangsung selama 30 hari, warga dapat menikmati istirahat selama lima hari. Secara astronomis, kemungkinan tanggal liburan adalah Sabtu, 30 April hingga Rabu, 4 Mei.