Ahli Gizi Bongkar Lima Cara Mudah Turunkan Kolesterol

Ada lima kebiasaan yang mudah diterapkan untuk turunkan kadar kolesterol.

www.maxpixel.com
Burger menjadi salah satu makanan yang tinggi kolesterol.
Rep: Adysha Citra Ramadani Red: Nora Azizah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kadar kolesterol tinggi yang tak terkendali bisa meningkatkan risiko terjadinya masalah kesehatan seperti serangan jantung atau strok. Beberapa perubahan dalam pola makan bisa membantu menurunkan kadar kolesterol.

Baca Juga


"Fokus dalam mengadopsi pola makan yang lebih berkualitas, sehingga seiring berjalannya waktu, itu menjadi bagian dari cara Anda menjalani kehidupan," jelas ahli gizi Laura Burak MS RD, seperti dilansir EatThis.

Setidaknya ada lima kebiasaan pola makan yang dianjurkan Burak untuk menurunkan kadar kolesterol. Berikut ini adalah kelima kebiasaan tersebut, seperti dilansir EatThis, Senin (4/4/2022).

 

Konsumsi Makanan Utuh

Whole food atau makanan utuh merupakan makanan yang tidak terlalu banyak mengalami proses pengolahan. Konsumsi makanan utuh dalam keseharian tak hanya dapat membantu memperbaiki kadar kolesterol, tetapi juga kesehatan secara umum. Beberapaa contoh makanan utuh adalah sayur, buah, sumber lemak sehat seperti kacang-kacangan, biji-bijian, alpukat, minyak zaitun, hingga ikan berlemak seperti salmon.

"(Makanan-makanan tersebut) diketahui dapat membantu memperbaiki lipid darah," jelas Burak.

 

Menambahkan Oat

Oat dikenal memiliki banyak manfaat kesehatan, mulai dari meningkatkan kesehatan usus hingga memperbaiki resistensi insulin. Manfaat kesehatan lain yang dimiliki oat adalah membantu menurunkan kadar kolesterol.

"Oat mengandung serat bernama beta glucan, yang secara esensial membantu mengeluarkan kolesterol dari tubuh," ujar jelas ahli gizi Lauren Manaker MS RDN.

 

Menghindari Makanan Proses dan Gula Tambahan

Selain meningkatkan konsumsi makanan utuh, Burak juga menganjurkan untuk membatasi makanan proses dan gula tambahan. Burak mengatakan, banyaknya konsumsi gula tambahan merupakan kontributor utama yang memicu terjadinya kadar kolesterol tinggi dan penyakit jantung.

"Sangat penting bagi Anda untuk membatasi asupan makanan olahan dan gula tambahan seperti permen dan kue," ujar Burak.

 

Mengemil Semangka

Buah yang terasa menyegarkan ini juga memiliki beragam manfaat bagi kesehatan jantung. Salah satunya adalah membantu menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL.

Manfaat ini berasal dari kandungan karotenoid bernama likopen yang ada di dalam semangka. Likopen yang dikonsumsi dalam dosis tertentu bisa menurunkan kadar kolesterol LDL menurut Manaker.

Studi dalam Current Developments in Nutrition juga menunjukkan hal serupa. Menurut studi ini, konsumsi semangka berkaitan dengan penurunan kadar kolesterol LDL dan perbaikan kadar kolesterol baik atau HDL.

 

Menikmati Beri

Buah beri juga dikenal memiliki manfaat bagi kesehatan, khususnya kesehatan jantung. Buah yang manis ini memiliki banyak kandungan nutrien yang dapat menunjang kesehatan jantung. Menurut data meta analisis, konsumsi beri secara signifikan bisa menurunkan kadar kolesterol LDL.

"(Ini) membuat beri menjadi pilihan yang nyata dalam menurunkan kolesterol," ujar Manaker.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler