Arus Mudik di Tol Cipali Ramai Lancar

Ruas Tol Cipali sudah mulai diberlakukan uji coba pengalihan transaksi GT Palimanan.

ANTARA/Dedhez Anggara
Sejumlah kendaraan keluar pintu Tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Rabu (30/3/2022). PT Lintas Marga Sedaya (ASTRA Tol Cipali) selaku pengelola Ruas Tol Cikopo-Palimanan mulai memberlakukan penyesuaian tarif berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat pada 30 Maret 2022 yaitu kenaikan sebesar tiga persen daripada tarif sebelumnya
Rep: Lilis Sri Handayani Red: Teguh Firmansyah

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Kondisi arus lalu lintas di ruas Tol Cipali terpantau ramai lancar meski mengalami peningkatan. Para pemudik kini tak perlu melakukan transaksi pembayaran di Gerbang Tol (GT) Palimanan.

General Manager Operation Astra Tol Cipali, Suyitno, menjelaskan, pada Ahad (24/4/2022), lalu lintas mulai ramai dengan data yang tercatat hingga shift 1 sebesar 19.178 kendaraan. Pada hari sebelumnya, Sabtu (23/4), kendaraan yang melintas di ruas tol Cipali sebanyak 46.687 kendaraan.

"(Arus lalu lintas pada Sabtu) mengalami kenaikan 26 persen dibandingkan lalu lintas harian," ujar Suyitno, Ahad (24/4).

Suyitno mengatakan, arus lalu lintas di ruas Tol Cipali sudah mulai diberlakukan uji coba pengalihan transaksi GT Palimanan sejak 22 April 2022 mulai pukul 06.00 WIB. Pengalihan transaksi di GT Palimanan ke gerbang berikutnya pada saat pelayanan lajur Lebaran 2022 ini bentuk peningkatan pelayanan untuk mempercepat waktu tempuh di jalan tol.

Dengan adanya penggabungan tarif karena dialihkannya transaksi dari GT Palimanan, maka jumlah tarif kumulatif yang akan dikenakan kepada pengguna jalan dari GT Cikampek Utama sampai GT Kalikangkung adalah Rp 357.500.

Sementara itu, besaran tarif untuk pengguna jalan dari GT Kalikangkung sampai GT Cikampek Utama adalah Rp 372 ribu. Jumlah tarif itu sudah termasuk tarif terjauh untuk Jalan Tol Cipali sebesar Rp 119 ribu.

Suyitno menambahkan, Astra Tol Cipali menyiapkan fasilitas maksimal saat libur Lebaran. Khususnya fasilitas yang ada di delapan rest area sepanjang ruas tol Cipali. Untuk melayani pengguna jalan saat beristirahat, disediakan fasilitas toilet gratis dan penambahan portable toilet. ‘’Petugas layanan lalu lintas Astra Tol Cipali pun selalu siaga 24 jam dalam membantu para pengguna jalan,’’ tutur Suyitno.

Suyitno pun mengimbau pengguna jalan untuk selalu tertib selama berkendara di Tol Cipali. Dengan kondisi cuaca yang tidak menentu, pihaknya selalu mengimbau untuk berkendara dengan batas kecepatan minimal 60 km per jam dan batas maksimal 100 km per jam. Sedangkan pada kondisi penghujan, batas kecepatan maksimal 70 km per jam.


Baca Juga


BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler