Kate Moss Sangkal Tuduhan Amber Heard: Johnny Depp tidak Pernah Mendorong Saya

Johnny Depp pernah dirumorkan melakukan kekerasan fisik terhadap Kate Moss.

EPA-EFE/Steve Helber / POOL
Aktris Amber Heard dan aktor Johnny Depp saat menghadiri persidangan pencemaran nama baik. Dalam persidangan kali ini, Kate Moss dihadirkan sebagai saksi. Dia menyangkal tuduhan soal Johnny Depp pernah mendorongnya dari tangga. (ilustrasi)
Rep: Adysha Citra Ramadani Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktor Johnny Depp pernah dirumorkan melakukan kekerasan fisik terhadap mantan kekasihnya, Kate Moss. Menurut rumor tersebut, Depp mendorong tubuh sang supermodel tersebut hingga terjatuh dari tangga.

Baca Juga


Rumor ini sempat disinggung oleh mantan istri Depp, Amber Heard, saat memberikan kesaksian dalam sidang pencemaran nama baik yang melibatkan Depp dan Heard. Dalam kesaksian tersebut, Heard mengeklaim bahwa dia, saudara perempuannya, dan Depp sempat beradu argumen di dekat tangga.

Saat itu, Heard mengaku takut Depp akan mendorong saudara perempuannya hingga jatuh dari tangga. Ketakutan ini dipicu oleh adanya rumor bahwa Depp pernah melakukan hal serupa kepada Moss.

Untuk menanggapi kesaksian tersebut, pihak Depp menghadirkan Moss sebagai saksi dalam persidangan. Moss memberikan kesaksian dari secara daring, melalui Zoom, karena sedang berada di Inggris.

Dalam kesaksiannya, Moss menegaskan bahwa dirinya tidak pernah menerima kekerasan fisik selama menjalin hubungan dengan Depp. Moss juga secara jelas menyangkal bahwa Depp pernah mendorongnya hingga jatuh dari tangga.

"Dia tidak pernah mendorong saya, menendang saya, atau melempar saya ke tangga mana pun," ujar Moss, seperti dilansir Mail Online.

Moss lalu menceritakan kisah yang sebenarnya di balik insiden yang dia alami. Saat itu, Moss mengatakan dia dan Depp baru keluar dari kamar. Depp, lanjut Moss, keluar terlebih dahulu dibandingkan dirinya.

Moss mengatakan pada saat itu sedang terjadi hujan lebat. Hal itu membuatnya tergelincir jatuh sesaat setelah keluar dari kamar dan terpeleset hingga menuruni tangga.

"Kejadian itu melukai punggung saya," kata Moss.

Wanita yang kini berusia 48 tahun tersebut mengatakan dirinya teriak sesaat setelah insiden itu terjadi. Moss teriak karena dia masih belum bisa mencerna apa yang terjadi pada dirinya dan dia merasa kesakitan.

"Dia (Depp) berbalik kembali dengan berlari untuk menolong saya, menggendong saya ke kamar saya, dan memberikan perawatan medis untuk saya," ujar Moss.

Depp dan Moss menjalin hubungan asmara sejak 1994. Saat itu, Moss sedang berada di puncak kariernya dan Depp sedang menjadi idola yang banyak digandrungi para remaja.

Pada 1998, Depp dan Moss memutuskan untuk mengakhiri hubungan asmara mereka. Dalam sebuah kesempatan, Depp sempat mengungkapkan bahwa kebodohannya berperan besar dalam kandasnya hubungan tersebut.

Depp mengatakan dia membiarkan kesibukan pekerjaan menjadi penghalang di antara dirinya dan Moss. Kesibukan tersebut juga membuat Depp tak lagi bisa memberikan perhatian yang seharusnya kepada Moss.

"Saya yang harus memikul tanggung jawab atas apa yang terjadi," ujar Depp kepada Hello! Magazine pada 1998.

Perpisahan tersebut ternyata tak hanya menyisakan kesedihan mendalam bagi Depp, tetapi juga bagi Moss. Moss mengaku dirinya masih kerap menangis, bahkan beberapa tahun setelah dia berpisah dari Depp.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler