Menteri Bahlil Hadiri Upacara Bendera di Tembagapura
Bahlil akan menghadiri upacara bendera yang digelar oleh PT Freeport Indonesia.
REPUBLIKA.CO.ID, TIMIKA -- Menteri Investasi atau Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia dijadwalkan menghadiri pelaksanaan Upacara Bendera dalam rangka peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Lapangan Sepakbola Sporthall Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua pada Rabu (17/8/2022). Vice President Corporate Communications PT Freeport Indonesia Riza Pratama di Tembagapura, mengatakan pihaknya membenarkan bahwa Menteri Investasi Bahlil Lahadalia bersama rombongan akan menghadiri upacara bendera yang digelar oleh PT Freeport Indonesia.
"Kami akan melaksanakan upacara bendera pada ketinggian 2.000 meter di atas permukaan laut, tepatnya di Lapangan Sepakbola Sporthall Tembagapura," katanya di Timika, Rabu.
Menurut Riza, pihaknya juga mempersiapkan pasukan pengibar bendera yang khusus dilatih untuk melakukan pengibaran bendera pada upacara kali ini. "Pasukan pengibar bendera tersebut terdiri atas siswa dan siswi SMP Yayasan Pendidikan Jayawijaya (YPJ) ditambah dengan karyawan Freeport Indonesia juga unsur TNI-Polri," ujarnya.
Dari pantauan di lapangan, cuaca hujan dan kabut tebal turut menghiasi persiapan pelaksanaan upacara bendera dalam rangka HUT ke-77 RI di Tembagapura. Sekadar diketahui, pada 2022 akhirnya PT Freeport Indonesia menggelar upacara bendera dengan lengkap meskipun tetap menerapkan protokol kesehatan. Selain itu, pada 2021 juga sempat dilaksanakan upacara bendera namun dibatasi jumlah pesertanya karena jumlah kasus COVID-19 secara nasional sedang meningkat.