Conte Disebut Kembalikan Naluri Perang Pasukan Tottenham Hotspur
Neville memuji karakteristik yang ditunjukan Spurs.
REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Mantan bek kanan Manchester United, Gary Neville, mengaku terkesan dengan keberhasilan Antonio Conte dalam mengubah wajah Tottenham Hotspur. Di bawah kendali pelatih asal Italia tersebut, The Lilywhites dinilai menjadi tim yang memiliki semangat bertarung dan kegigihan. Kualitas ini ditunjukan The Lilywhites saat bertandang ke kandang Chelsea pada pekan kedua Liga Primer Inggris, akhir pekan lalu.
Dalam laga yang digelar di Stadion Stamford Bridge tersebut, klub asal London Utara itu berhasil membawa pulang satu poin usai memetik hasil imbang, 2-2. Terlepas dari insiden perseteruan antara Conte dengan Thomas Tuchel dan sorotan terhadap kepemimpinan wasit, raihan satu poin dari laga itu terasa istimewa buat Spurs. Pasalnya, dalam lawatan ke London Barat itu, Spurs selalu tertinggal dari tim tuan rumah, sebelum akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada menit akhir masa injury time.
Adalah Harry Kane, yang mampu menanduk bola hasil umpan sepak pojok, saat laga telah menginjak menit ke-96. Gol tersebut sekaligus menjadi gol terakhir di laga ini dan memastikan Spurs pulang membawa satu poin dari lawatan ke kandang kampiun Liga Champions musim 2020/2021 tersebut.
Neville memuji karakteristik yang ditunjukan Spurs di laga ini. Kualitas ini, tutur mantan bek kanan timnas Inggris itu, cenderung tidak pernah ditunjukan skuad The Lilywhites sebelumnya. Conte, yang mulai dipercaya menukangi Spurs pada awal November 2021 silam, dinilai bisa memberika karakteristik tersebut dalam permainan Spurs. Karakteristik ini yang ditunjukan Spurs di laga ini mirip seperti tim-tim yang dibesut Jose Mourinho dan Rafael Benitez.
''Saya melihat, Conte telah menyuntikan semangat yang sama seperti tim-tim yang ditangani Rafael Benitez dan Jose Mourinho, kegigihan dan tidak mau menyerah hingga menit akhir laga. Anda selalu bisa berharap hal itu dari tim-tim yang ditangani Conte. Mereka mungkin bermain buruk, tapi mereka bisa meraih hasil,'' ujar Neville kepada Sky Sports, Kamis (18/8).
Sejak ditangani eks pelatih timnas Italia tersebut, Spurs berada di peringkat kedua dalam daftar tim yang paling sering mencetak gol pada masa injury time laga di Liga Primer Inggris. Selama periode tersebut, Spurs mencetak lima gol saat laga memasuki menit ke-90.
Spurs hanya terpaut dua gol dari Leeds United, yang berada di peringkat pertama. Tidak hanya itu, Spurs juga berada di peringkat kedua dalam daftar tim yang mampu memetik poin setelah dalam posisi tertinggal. Spurs mendapatkan 15 poin setelah berada dalam posisi tertinggal. The Lilywhites hanya kalah bersaing dari Liverpool tersebut dalam aspek tersebut.
''Catatan statistik itu menunjukan mereka berada di posisi yang bagus. Mereka berani untuk terus bertarung. Sebelumnya, kita kerap menganggap, mereka tidak memiliki semangat bertarung dan kegigihan. Namun, Conte berhasil menyuntikan karakter dan kualitas itu di tim ini,'' kata pundit Sky Sports tersebut.