Livescore; Persija Menang 1-0 di Kandang Barito Putera

Tim tamu nyaris menggandakan keunggulan melalui Taufik pada menit ke-74.

ANTARA/Fakhri Hermansyah
Pesepak bola Persija Jakarta Mikhael Krmencik (kanan).
Rep: Rahmat Fajar Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, BANJARMASIN -- Persija Jakarta menang 1-0 atas Barito Putera dalam pertandingan Liga 1 Indonesia di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Ahad (11/9/2022). Gol kemenangan Persija dicetak Mikhael Krmencik di babak kedua.

Baca Juga


Permainan berlangsung dengan tempo lambat sejak menit pertama. Persija bermain lebih sabar untuk menusuk ke pertahanan Barito dengan memainkan bola pendek. Adapun tuan rumah juga berhati-hati melakukan serangan untuk mengantisipasi serangan cepat Persija.

Riki Simanjuntak sering membuat sisi kiri pertahanan Barito berantakan dengan aksi individualnya. Umpan-umpannya juga beberapa kali membuka ruang bagi Behrens dan Krmencik.

Pada menit ke-18 Persija mendapatkan peluang dari Krmencik. Namun tembakannya masih melebar. Di menit ke-25, Rio Fahmi nyaris membawa Persija unggul jika tembakannya tak digagalkan oleh kiper Barito.

Tuan rumah kesulitan menembus pertahanan Persija hingga memasuki menit ke-30 karena kedisiplinan pemain Macan Kemayoran. Hingga babak pertama usai skor bertahan imbang tanpa gol. 

Persija meningkatkan tekanan di babak kedua yang memaksa Barito lebih berhati-hati untuk menyerang. Beberapa kali Persija nyaris menciptakan gol. Pada menit ke-67 Persija mendapatkan hadiah tendangan bebas.

Hansamu Yama Pranata yang berdiri di tiang dekat gagal menjangkau umpan lambung rekannya. Persija unggul 1-0 melalui Krmencik dengan tenang menjebloskan bola ke gawang karena tak terkawal.

Gol tersebut berawal dari serangan yang dibangun Persija dari sisi kanan pertahanan Barito. Kerjasama apik antara Ricky Cawor dengan Krmencik membuah gol.

Tim tamu nyaris menggandakan keunggulan melalui Taufik pada menit ke-74 jika tembakannya tak membentur mistar.Tertinggal satu gol, tuan rumah berani keluar menyerang. Namum hingga laga usai tak ada gol tambahan yang membuat Persija menang 1-0.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler