Anies Baswedan: Dengan Ridho Allah SWT, Siap Berdampingan Bersama Nasdem
Partai Nasdem memilih Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden pada Pemilu 2024.
Prayogi/Republika
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan pidato dalam acara Deklarasi Calon Predisen (capres) Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022).
Red: Wisnu Aji Prasetiyo
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan siap menyambut tantangan yang diberikan oleh Partai Nasdem untuk menjadi bakal calon presiden pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Anies mengatakan akan berdampingan bersama Nasdem untuk meneruskan, memperbaiki dan menuntaskan hal yang belum selesai di Indonesia.
Sebelumnya, Partai Nasdem mengumumkan Anies sebagai kandidat yang akan diusung sebagai bacapres pada Pemilu 2024. Nasdem lebih memilih Anies daripada dua kandidat lainnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Panglima TNI Andika Perkasa.
Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo
sumber : Partai Nasdem
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler