Nenek di Purbalingga Ditemukan Meninggal di Kolam Pembuangan Air

Hasil pemeriksaan, korban meninggal akibat tenggelam.

Shutterstock
Korban tenggelam (ilustrasi).
Rep: Idealisa Masyrafina Red: Yusuf Assidiq

REPUBLIKA.CO.ID, PURBALINGGA -- Seorang nenek bernama Kisni (87 tahun) warga Desa Candinata, Kecamatan Kutasari, Kabupaten PurbaIingga, Jawa Tengah, ditemukan meninggal di kolam pembuangan air di belakang rumah, Senin (28/11/2022) sore.

Korban ditemukan pertama kali oleh cucunya yang bernama Enti (29 tahun). Saksi yang saat itu hendak ke kamar mandi mendapati neneknya dalam kondisi telungkup dan mengambang di kolam pembuangan air sedalam 60 sentimeter.

Saksi yang mendapati kejadian tersebut kemudian berteriak meminta tolong. Warga kemudian berdatangan lalu korban diangkat dari kolam dan dibawa ke rumah. Saat itu korban diketahui sudah meninggal dunia.

Kapolsek Kutasari, Iptu Tedy Subiyarsono mengatakan, mendapati laporan kejadian, pihaknya dan tim Inafis Polres Purbalingga mendatangi lokasi untuk melakukan olah TKP. Selain itu, memeriksa jenazah korban bersama dokter Puskesmas Kutasari.

"Hasil pemeriksaan, korban meninggal akibat tenggelam. Tidak ditemukan tanda penganiayaan pada tubuh korban," jelasnya, Selasa (29/11/2022).

Dari hasil keterangan keluarga, korban diketahui sering mengeluh pusing. Diduga saat hendak mandi, sakit korban kambuh hingga jatuh tercebur ke kolam pembuangan air, hingga meninggal dunia.

"Setelah dilakukan pemeriksaan, jenazah korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan," tegas kapolsek.


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler