Play Station Blog Game of the Year Awards 2022 Berakhir, God of War Ragnarok Raih Hasil Luar Biasa
Game tersebut dapatkan penghargaan terbanyak tahun ini.
IBUGAME -- Seperti yang kita ketahui, Play Station Blog Game of the Year Awards 2022 merupakan acara penghargaan kepada industri game yang berkolaborasi dengan Play Station. Dengan kata lain, ini merupakan penghargaan kepada pelaku-pelaku game dunia yang memasarkan game-nya ke dalam konsol Play Station.
Sehubungan dengan itu, acara penghargaan tersebut rupanya sudah berakhir pada 20 Desember 2022 lalu. Pastinya, acara Play Station Blog Game of the Year Awards 2022 berlangsung menarik. Ditambah lagi, terdapat sejumlah game yang memenangkan nominasi yang dihadirkan dalam acara tersebut.
Dari 16 nominasi yang dihadirkan dalam acara Play Station Blog Game of the Year Awards 2022, terdapat satu game yang mendominasi dalam persaingan nominasi pada acara tersebut. Artinya, game ini meraup penghargaan yang sangat banyak, ketimbang game lain.
Game yang dimaksud adalah God of War Ragnarok, yang merupakan seri terbaru dari God of War serta dirilis pada tahun ini. Sepak terjang game ini pada tahun 2022 cukup menggegerkan industri game dunia. Sebab, beberapa kali game yang digarap oleh Santa Monica Studio, yang tergabung di bawah bendera Sony Interactive Entertainment, sukses meraih penghargaan di The Game Awards tahun ini.
Game tersebut memenangkan sebanyak enam penghargaan dan masuk ke dalam 11 nominasi. Ini merupakan rekor terbaik yang diraih oleh God of War Ragnarok, terlebih lagi pada tahun ini.
Namun pada acara Play Station Blog Game of the Year Awards 2022, game ini kembali mencatatkan sebagai game terbaik. Sebab pada acara tersebut, God of War Ragnarok sukses meraih 10 penghargaan, di antaranya game PS4 dan PS5 terbaik di tahun 2022. Ini artinya game tersebut meraih penghargaan terbanyak dari pada game-game lainnya.
Dibalik banyaknya penghargaan yang didapat oleh God of War Ragnarok, beberapa game juga meraih penghargaan di acara Play Station Blog Game of the Year Awards 2022. Di antaranya ada Call of Duty, Grand Turismo 7, dan Stray. Berikut adalah daftar lengkap pemenang Play Station Blog Game of the Year Awards 2022.
- Best New Character: Thor, God of War Ragnarok
- Best Story: God of War Ragnarok
- PlayStation Graphical Showcase: God of War Ragnarok
- Best Art Direction: God of War Ragnarok
- Best Audio Design: God of War Ragnarok
- Soundtrack of the Year: God of War Ragnarok
- Best Accessibility Features: God of War Ragnarok
- Best Use of DualSense: God of War Ragnarok
- Best Multiplayer Experience: Call of Duty: Modern Warfare II
- Best Ongoing Game: Call of Duty: Warzone 2.0
- Best Sports Game: Gran Turismo 7
- Best Independent Game of the Year: Stray
- Best Re-Release: Uncharted: Legacy of Thieves Collection
- PS4 Game of the Year: God of War Ragnarok
- PS5 Game of the Year: God of War Ragnarok
- PlayStation Game of 2023 and Beyond: Hogwarts Legacy