Nabi Muhammad Ucapkan Salam Seperti Ini saat Ziarah Kubur
Nabi Muhammad mengucapkan salam saat ziarah kubur.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dikutip dari buku Hasan dan Husain the Untold Story karya Sayyid Hasan al-Husaini, berikut ucapan salam Rasulullah SAW ketika berziarah kubur:
اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ أَهْلَ الدِّيَارِ مِنَ الْمُؤْمِنِيْنَ وَ الْمُسْلِمِيْنَ، وَإِنَّا إِِنْ شَاءَاللَّهُ بِكُمْ لَا
حِقُوْ نَ، نَسْأَلُ اللَّهَ لَنَاوَلَكُمُ الْعَافِيَةَ
"Assalamu'alaikum ahlad-diyaar minal mu'miniina wal muslimiin. Wa inna insyaa alloohu bikum laahiquun. Nasalullooha lanaa walakumul 'aafiyah."
"Semoga kesejahteraan terlimpah kepada kalian, para penghuni kubur, dari kaum Mukminin dan muslimin, dan sesungguhnya kami Insya Allah akan menyusul kalian. Kami memohon keselamatan kepada Allah untuk kami dan kalian". (HR Ibnu Majah).