Mengapa Nabi Adam Perintahkan ke Nabi Syith Sembunyikan Banyak Ilmu dari Kabil?

Nabi Adam mempunyai permintaan khusus kepada putranya Syith

ANTARA/Adeng Bustomi
Ilustrasi kitab kuning. Nabi Adam mempunyai permintaan khusus kepada putranya Syith
Rep: Umar Mukhtar Red: Nashih Nashrullah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Banyak kisah tentang para nabi terdahulu yang jarang terungkap, sebagiannya karena memang minimnya referensi pendukung. 

Baca Juga


Tetapi, ada beberapa riwayat yang menyebutkan kisah-kisah tersebut dengan jelas, seperti kisah Nabi Syith alaihissalam.  

Nabi Syith alaihissalam adalah putra ketiga dari Nabi Adam alaihissalam. Nabi Syith lahir setelah 120 tahun dilewati Nabi Adam di bumi. Nabi Syith lahir lima tahun setelah Kabil membunuh Habil. 

Dinamai Syith karena maknanya adalah anugerah Allah SWT, dan karena Nabi Syith merupakan pengganti Habil setelah mati dibunuh Kabil. Menjelang wafat, Nabi Adam mempersiapkan Syith untuk melanjutkan suksesi kenabiannya. 

Nabi Adam mengajarkan banyak hal kepada Syith, seperti waktu siang dan malam serta ibadah di setiap waktu tersebut. Nabi Adam juga memberitahu Syith tentang peristiwa banjir bah yang kelak dialami Nabi Nuh alaihissalam.

Nabi Adam memberikan berbagai ilmunya sehingga Syith memiliki ilmu yang tidak dimiliki oleh siapapun di masa itu. Segala ilmu diberikan karena Nabi Adam sedang mempersiapkan Syith untuk melanjutkan kepemimpinan selanjutnya.

Namun, Nabi Adam tampaknya khawatir dengan kejahatan yang akan dilakukan Kabil kepada Syith. Kabil, putra pertama Nabi Adam, dulu telah membunuh Habil karena iri kepada adiknya itu.

Habil hendak dinikahkan dengan wanita cantik yang tak lain adalah saudara kembar perempuan Kabil. Hingga akhirnya Kabil membunuh Habil dan membawa kabur saudara kembar perempuannya.

Baca juga: Perang Mahadahsyat akan Terjadi Jelang Turunnya Nabi Isa Pertanda Kiamat Besar?

Tak heran, ketika ajal semakin dekat menjemput, dan sebelas hari berada di tempat wafatnya, Nabi Adam memerintahkan Syith untuk menyembunyikan segala ilmunya dari Kabil dan anaknya.

Sebab, tidak menutup kemungkinan, jika Kabil mengetahui bahwa Syith memiliki ilmu yang diberikan dari sang ayah, Syith bisa mengalami nasib seperti Habil. Apalagi, sifat jahat Kabil menurun ke keturunannya dan kejahatan pun menyebar ke seluruh penjuru.

Karena itu, Syith dan anaknya menyembunyikan ilmu itu agar Kabil dan anaknya tidak memiliki ilmu yang dapat mereka manfaatkan.

Sumber: almrsal  

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler