Bursa Magang dan Workshop Industri Kreatif BSI, Kenalkan Siswa Dunia Industri Kreatif
Bursa Magang wadah bagi pelajar menjalin kolaborasi dengan beberapa perusahaan.
REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- KIAN (Kreasi Inovasi Anak Nusantara) EO bekerja sama dengan Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Yogyakarta mengadakan acara "Bursa Magang & Workshop Industri Kreatif". Acara ini hadir sebagai wadah bagi para pelajar untuk menjalin kolaborasi dengan beberapa perusahaan.
Coorporate partner ternama yang turut mendukung acara ini yakni MTryout, MileniaNews, DCC (Digital Creative Center) atau AlfaOne, MDU (Mandiri Digital Universe) atau NextOne, Asyana Hotel, BMS TV Purwokerto dan TATV Solo. Acara ini berlangsung mulai pukul 08.30 WIB hingga 11.30 WIB dengan beragam sesi acara.
Syaifur Rahmatullah sebagai CEO KIAN EO mengatakan, event "Bursa Magang & Workshop Industri Kreatif" ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada para peserta untuk memperluas wawasan, berinteraksi langsung dengan perwakilan perusahaan, dan mencari kesempatan magang yang sesuai dengan minat dan bakat mereka.
“Melalui kegiatan ini, para peserta dapat memperoleh wawasan yang lebih mendalam tentang dunia industri kreatif serta menemukan peluang magang yang menarik di perusahaan-perusahaan startup, media dan perhotelan,” terangnya dalam wawancara eksklusif, Jumat (28/7/2023).
Pada kesempatan ini, banyak diikuti oleh peserta dari berbagai sekolah kejuruan, termasuk Suci Ratriningsih, salah satu siswa dari SMKN 1 Tempel. Suci menyatakan rasa senangnya atas kesempatan yang diberikan untuk mengikuti "Bursa Magang & Workshop Industri Kreatif". “Acara ini akan menjadi langkah awal untuk bergabung dengan perusahaan dan posisi magang yang telah lama saya impikan,” kata Suci.
Peran KIAN EO dan Universitas BSI dalam menyelenggarakan acara ini sangat kami diapresiasi. Pasalnya, event ini berhasil menciptakan ruang bagi para pelajar untuk menjalin hubungan dengan coorporate partner yang telah terbukti sebagai pemain utama dalam industri kreatif.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada KIAN EO, Universitas BSI, serta seluruh coorporate partner yang telah banyak memberikan informasi di acara 'Bursa Magang & Workshop Industri Kreatif' ini,” tandasnya.