Single Kedua Jungkook '3D' Raih Populitas Global di Oricon, spotify, dan Itunes

Single Jungkook memang telah diramalkan mendapatkan posisi tinggi di tangga lagu.

Dok BigHit
Salah satu adegan di video klip lagi terbaru Jungkook BTS berjudul 3D.
Rep: Meiliza Laveda Red: Friska Yolandha

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jungkook BTS baru saja merilis single keduanya setelah Seven. Baru beberapa hari rilis, single yang berjudul '3D feat Jack Harlow' terbukti menjadi hits di luar negeri. 

Baca Juga


Jungkook mendapat sejumlah pencapaian, seperti di Jepang, single BTS ini menduduki posisi pertama di Oricon's Daily Digital Single setelah memperoleh 10.519 unduhan.

Single ini juga mendapat performa baik di Spotify dengan menduduki peringkat ketiga di Lagu Teratas Harian, Tangga lagu Global dengan total 6.328.084 streaming pada saat tangga lagu diterbitkan. 

Banyak media meramalkan bahwa single ini juga akan mendapatkan posisi tinggi di tangga lagu Lagu Teratas Pekanan karena suksesnya single Seven feat Latto.

Dilansir Allkpop, Ahad (1/10/2023), '3D (feat. Jack Harlow)' juga menduduki puncak tangga lagu iTunes di total 100 negara segera setelah dirilis. 

Selain itu, versi instrumental dan alternatif dari lagu tersebut juga naik ke posisi dua dan tiga di tangga lagu iTunes berbagai negara. 

Single "3D" terasa seperti vibe satu setengah dekade yang lalu ketika Justin Timberlake merilis "FutureSex/LoveSounds". Pengulangan suara Jungkook yang berbisik di bagian refrain dan harmoni yang seimbang menyoroti energi nostalgia. Namun, fitur dari rapper Jack Harlow membuat lagu tersebut terasa modern.

“Saya menerima banyak lagu untuk didengarkan, tapi tidak terlalu menyukainya sampai saya menemukan lagu ini. Saat saya mendengarnya, saya memilihnya secara alami,” kata Jungkook.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler