Tiket AirAsia Rp 9.000 Bisa Terbang ke Kuala Lumpur

AirAsia juga menghadirkan destinasi favorit lainnya dengan terbang hemat.

Antara/Rivan Awal Lingga
Wartawan berswafoto di depan Pesawat Airbus A321NEO milik maskapai AirAsia saat tiba di Paint Hangar, Sepang Aircraft Engineering (SAE), Kuala Lumpur International Airport, Malaysia, Jumat (22/11/2019).
Red: Fuji Pratiwi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Maskapai penerbangan berbiaya hemat, AirAsia, menghadirkan promo Terbang Hemat ke berbagai destinasi internasional.

Baca Juga


Tersedia tiket penerbangan mulai Rp 9.000 ke Kuala Lumpur, Malaysia dari Surabaya, Indonesia. Ada pula tiket Jakarta-Penang mulai Rp 271 ribu.

Promo Terbang Hemat AirAsis - (dok AirAsia)

 

 

Selain destinasi ke negeri Malaysia, AirAsia juga menghadirkan destinasi favorit lainnya dengan terbang hemat ke Bangkok, Phnom Penh hingga Perth. Harga tiket mulai dari Rp 55 ribuan hingga Rp 189 ribuan untuk terbang dari Jakarta, Bali, Surabaya dan Medan.

Tiket penerbangan dapat dipesan mulai hari ini hingga 25 Oktober 2023 dengan periode terbang mulai 4 Maret 2024 hingga 19 Maret 2025. Calon penumpang dapat memesan tiket melalui www.airasia.com maupu aplikasi AirAsia. 

 

Bo Lingam, Group CEO of AirAsia Aviation Group Limited mengatakan, pada awal 2023, AirAsia meluncurkan kampanye Kursi Gratis pertama dengan menyediakan lima juta kursi. "Terhitung sejak Maret hingga pekan pertama bulan Oktober kami telah menerbangkan lebih dari 37 juta wisatawan di seluruh wilayah," kata Bo Lingam melalui pernyataan di laman AirAsia, Senin (16/10/2023).

"Kami akan terus mengembangkan jaringan kami dengan rute-rute baru dan mengaktifkan kembali rute-rute di seluruh Asean dan sekitarnya," kata dia.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler