Howe Berharap Kembali Dapatkan Tuah St James Park Saat Hadapi Dortmund
Newcastle saat ini memuncaki klasemen Grup F Liga Champions.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Newcastle United Eddie Howe berharap kembali mendapatkan tuah dari St James Park ketika timnya memainkan partai kandang melawan Dortmund pada matchday ketiga Grup F Liga Champions 2023/2034, Kamis (26/10/2023) pukul 02.00 WIB. Dilansir dari laman resmi klub, Rabu (25/10/2023), Howe berharap stadion kebanggaan Newcastle, St James Park kembali dipadati para fans.
Howe ingin pendukung the Toon Army menciptakan atmosfer luar biasa sebagai tambahan energi para pemain, seperti meriahnya stadion berkapasitas 52 ribu penonton itu saat Newcastle mempermalukan Paris Saint-Germain (PSG) dengan skor 4-1, 5 Oktober lalu.
“Saya pikir keindahan permainan lawan PSG, jika dilihat ke belakang, adalah keseluruhan lingkungan yang diciptakan oleh para pendukung. Saya pikir kami harus melupakan hasil yang diraih atas PSG,” ucap Howe pada jumpa pers.
“Ambillah rasa percaya diri dari hasil ini, tapi lupakan saja dan coba ciptakan atmosfer itu lagi dan, bagi kami, cobalah untuk menciptakan kembali tingkat energi dan intensitas serta kualitas permainan kami untuk mencoba mencapainya,” tambahnya.
Dortmund, meski kini baru meraih satu poin dan menduduki juru kunci Grup F, bukan lawan yang patut diremehkan. Pasalnya, Marco Reus dan kawan-kawan tidak terkalahkan dalam lima laga terakhir di semua kompetisi, meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Di Liga Jerman sendiri, Die Borussen berada di peringkat keempat dengan 20 poin, hanya terpaut dua poin dari pemuncak klasemen Bayer Leverkusen.
Namun, dalam hal ini Howe telah mempersiapkan strategi khusus untuk menghadapi tim asuhan Edin Terzic itu yang telah disusun sejak laga terakhir ketika mengalahkan Crystal Palace dengan skor 4-0, Sabtu (21/10/2023) lalu.
“Kami telah mempersiapkan dan merencanakan pertandingan ini sejak pertandingan terakhir kami. Ini memang pertandingan yang sulit,” ucap pelatih 45 tahun itu.
Lebih lanjut, berada di grup neraka bersama PSG, Dortmund, dan AC Milan, Newcastle yang menandai kembalinya ke Liga Champions setelah terakhir kali berkompetisi dua dekade yang lalu kini menjadi pemuncak klasemen sementara dengan 4 poin dari dua laga.
Mengenai hal ini, Howe tidak terlalu jemawa karena menurutnya perjalanan di Liga Champions masih sangat panjang.
“Kami telah memulai dengan baik, namun kami tidak boleh terlalu terburu-buru. Kami harus fokus pada apa yang ada di depan kami dan ini adalah pertandingan penting di grup,” kata Howe.