Prediksi Starting XI PSV Eindoven Vs Arsenal
Arsenal sudah dipastikan juara Grup B walaupun kalah.
REPUBLIKA.CO.ID, EINDHOVEN -- Arsenal dan PSV Eindhoven sudah pasti menjadi wakil dari Grup B yang lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim 2023/24. The Gunners finis di singgasana, sementara PSV berstatus runner up.
Kedua tim bertemu pada partai pamungkas di Grup B ini. Laga ini bisa menjadi kesempatan melakukan rotasi bagi para pelatih. Walau demikian, laga ini tetap berpotensi memanjakan pendukung kedua tim.
Sebab, tak ada alasan bagi kubu mana pun untuk bermain hati-hati dalam duel di Philips Stadion, Eindhoven, Rabu (13/12/2023) mulai pukul 00.45 WIB. Dikutip dari whoscored, berikut prediksi susunan pemain utama PSV Eindhoven dan Arsenal.
Dari tuan rumah, pelatih Peter Bosz bakal memakai formasi 4-3-3. Di bawah mistar gawang ada Walter Benitez. Di depan Benitez, berdiri empat bek sejajar. Patrick van Aanholt di kiri, Sergino Dest di kanan. Duet Olivier Boscagli-Andre Ramalho mengisi pos palang pintu.
Berlanjut ke sektor gelandang, tiga nama bercokol di sana. Guus Til di kiri, Joey Veerman di tengah, Ismael Saibari di kanan.
Menuju ke lini serang, Johan Bakayoko mengisi di kiri, Ricardo Pepi di kanan, dan Luuk de Jong di posisi nomor sembilan.
Beralih ke Arsenal, pelatih Mikel Arteta juga terbiasa memakai formasi 4-3-3. David Raya di bawah mistar gawang. Di depan sang kiper berdiri empat bek sejajar. Oleksandr Zinchenko di kiri, Ben White di kanan. Duet Jakub Kiwior-William Saliba mengisi pos palang pintu.
Berlanjut ke sektor gelandang bertahan. Tiga nama bercokol di sana. Declan Rice di kiri, Jorginho di tengah, Martin Odegaard di kanan.
Terakhir di lini serang, Leandro Trossard berada di di kiri, Reiss Nelson di kanan, dan Eddie Nketiah di tengah.
Berikut prediksi starting XI PSV vs Arsenal:
PSV Eindhoven (4-3-3)
Walter Benitez; Sergino Dest, Olivier Boscagli, Andre Ramalho, Patrick van Aanholt; Ismael Saibari, Joey Veerman, Guus Til; Ricardo Pepi, Luuk de Jong, Johan Bakayoko.
Pelatih: Peter Bosz
Arsenal (4-3-3): Davi Raya; Ben White, Jakub Kiwior, William Saliba, Oleksandr Zinchenko; Martin Odegaard, Jorginho, Declan Rice; Reiss Nelson, Eddie Nketiah, Declan Rice.
Pelatih: Mikel Arteta