Prabowo: Indonesia Butuh Pemimpin yang Jujur, Bukan Pandai Silat Lidah

Prabowo memuji kepemimpinan Presiden Jokowi yang baik hati dan dahulukan rakyat.

KPU RI
Capres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto
Red: Teguh Firmansyah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Presiden RI Prabowo Subianto mengatakan Indonesia dengan segala kekayaannya harus dipimpin oleh sosok yang bijaksana dan mengedepankan kepentingan bangsa. Indonesia jangan sampai dipimpin oleh yang hanya pintar bersilat lidah. 

"Bangsa Indonesia, rakyat Indonesia, negara keempat terbesar di dunia yang begitu kaya, sepantasnya mendapat pemimpin-pemimpin yang arif dan bijaksana," tutur Prabowo saat menghadiri Konsolidasi Relawan Prabowo-Gibran Provinsi Riau di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Riau, Selasa.

Dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa, Prabowo mengatakan bahwa Indonesia membutuhkan pemimpin yang jujur, bukan yang hanya pandai bersilat lidah.

"Sepantasnya menerima pemimpin yang jujur dan lurus, pemimpin yang selalu berpikir rakyat, rakyat, rakyat. Bangsa, bangsa, bangsa, jangan yang berpikir aku, aku, aku. 'Aku pintar, aku baik,' pintar di mulut, lain di hati," katanya.

Prabowo menuturkan bahwa Indonesia selama ini selalu dipimpin oleh sosok yang yang baik dan mendahulukan rakyat.

Ia mengungkapkan bahwa hubungannya dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tetap baik meskipun pernah berseberangan.

"Antara saya dan Pak Jokowi tidak pernah saling menyakiti. Pak Jokowi adalah patriot, anak bangsa yang cinta tanah air, cinta rakyat," katanya.

Selain itu, Prabowo mengemukakan bahwa sikap mementingkan kesejahteraan masyarakat telah menjadi prinsipnya sejak muda.

Hal itu, kata dia, juga yang mendasari segala program kerja dan gagasannya bersama Cawapres RI Gibran Rakabuming Raka dan Koalisi Indonesia Maju.

"Koalisi Indonesia Maju adalah koalisi anak-anak bangsa yang punya akal sehat dan punya hati nurani, punya cita-cita yang ikhlas, punya cita-cita yang tulus, punya kehendak untuk memperbaiki kehidupan rakyat Indonesia," ujar Prabowo.

Selain itu, Prabowo mengatakan bahwa pihaknya sudah mempertaruhkan jiwa dan raganya untuk rakyat Indonesia sejak berstatus sebagai prajurit TNI. "Sejak muda, saya pertaruhkan jiwa raga saya untuk rakyat Indonesia. Saya tidak omon-omon saja," kata Prabowo.

Usai menghadiri Konsolidasi Relawan Prabowo di GOR Remaja, Pekanbaru, Ketua Umum Partai Gerindra itu akan bertolak menuju Jambi untuk menghadiri acara Silahturahmi DPW Keluarga Besar Pujakesuma Provinsi Jambi.

Prabowo melanjutkan rangkaian kampanyenya ke Palembang, Sumatera Selatan, untuk menghadiri acara Silatnas Umat dan Umat Jaringan Santri Indonesia (JSI).

Baca Juga



Sebelumnya, KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler