Cerita Sutiyoso Tentang Asal-Usul Panggilan 'Bang Yos', Ada Jasa Rano Karno

Sutiyoso berterima kasih kepada Rano yang telah memberikan nama panggilan 'Bang Yos'.

MGROL75
Sutiyoso. Panggilan 'Bang Yos' ternyata diberikan pertama kali oleh Rano Karno alias Si Doel.
Rep: Rizky Suryarandika Red: Mas Alamil Huda

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Eks gubernur DKI Jakarta periode 1997-2007 Sutiyoso mengaku banyak kenangan bersama bakal cawagub Jakarta Rano Karno. Bahkan Sutiyoso berterima kasih kepada Rano yang telah memberikan nama panggilan 'Bang Yos' yang terkenal hingga saat ini.

Bang Yos mengenang masa-masa itu saat dirinya akan berpindah rumah dinas dari Jalan Teuku Umar ke Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat. Pada saat itu 'Si Doel' sapaan akrab Rano melakukan inisiasi acara pawai menjadi gubernur DKI Jakarta dengan menaiki andong dan dikawal kendaraan oplet.

"Si Doel, sama Mandra sama ceweknya siapa, Zainab, dia yang rancang Bang Yos pindah. Pak Sutiyoso pindahnya harus dengan adat Betawi. Saya disuruh naik Andong barang-barang saya dimasukkan di opletnya Si Doel disupirin Mandra. Itu sangat terkenang sekali bagi saya," kenang Bang Yos di Museum Bang Yos, Jatisampurna, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (5/9/2024).

"Dan yang paling terkesan, nggak pernah saya lupakan adalah nama Bang Yos adalah yang ngasih itu Si Doel itu yang ngasih nama Bang Yos. Begitu lebih dikenal dari nama saya aslinya, ya sampai cucu saya kalau ditanya kamu cucu siapa, cucunya Bang Yos, ya terima kasih ya Si Doel ya," ujar Bang Yos.

Sementara itu, Rano Karno menceritakan asal-usul nama 'Bang Yos' tercipta memang dari dirinya. Menurut Rano, pada saat itu Sutiyoso menjabat Panglima Kodam Jaya pada periode 1993-1997 dan akhirnya terpilih untuk memimpin ibu kota pada 1997 menggantikan Soerjadi Soedirdja.

Saat menjadi gubernur itu lah Sutiyoso meminta saran kepada Rano untuk mencari sebutan panggilan kepada dirinya agar familiar kepada masyarakat.

"Bahwa memang sebutan Bang Yos, pada waktu itu Pak Sutiyoso bertanya kepada saya. Waktu kita mengantar pindahan dari rumah Pangdam Jaya ke rumah gubernur.

Baca Juga


Bang Yos nanya, Doel, aku bagus dipanggil apa? Apa Bang Yoso? Enggak ada Bang Yoso di Betawi," kenang Rano.

"Abang cocoknya Bang Yos? Cocok tuh, cocok. Pendek amat, pendek tapi mantap," ujar Rano.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler