Wasit Tinju PON Dinonaktifkan Usai Picu Kontroversi

Wasit Royke Waney beberapa kali mengambil keputusan yang menguntungkan petinju Sumut.

PON Aceh SUmut
Logo PON Aceh-Sumut 2024
Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wasit Royke Waney yang memimpin laga tinju antara Lampung vs Sumut dinonaktifkan dari kegiatan Pekan Olahraga Nasional (PB PON) Aceh-Sumut. Langkah itu diambil lantaran Pertina menilai keputusan wasit Royke tidak benar.

Baca Juga


Royke menghadirkan kontroversi pada babak perempat final tinju di kelas 75-80 kg antara petinju Sumut Joshua Harianja melawan petinju Lampung Rusdianto Suku di Gedung, Nomensen, Siantar, Sumut, Sabtu (14/9/2024).

Pasalnya, Rusdianto dua kali memukul roboh Joshua. Joshua juga melakukan aksi yang semestinya mendapatkan pengurangan poin, yakni menjatuhkan pelindung gigi untuk mengulur waktu.

Dalam rekaman live video yang dibagikan tim tinju Lampung, wasit tidak menghentikan pertandingan saat Rusdianto memukul telak lawannya hingga tampak sempoyongan nyaris terjatuh.

Bahkan saat petinju Sumut terjatuh kedua kali, wasit tidak memberi hitungan. Bahkan seolah sengaja mengulur waktu untuk memberi kesempatan recovery bagi petinju tuan rumah.

Di akhir tanding, justru petinju Sumut yang dinyatakan menang angka. Rusdianto yang sudah bersiap merayakan kemenangan tampak terperangah tak percaya menyaksikan Joshua yang dinyatakan sebagai pemenang.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler