Tamu Kehormatan di National Day Rusia, Menko Polkam Tekankan Kerja Sama Erat Kedua Negara

Menko Polkam dorong peningkatan kerja sama RI-Rusia

Dok Istimewa
Menko Polkam Budi Gunawan (pertama kiri)
Red: Nashih Nashrullah

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam) Jenderal Polisi (P) Prof Dr Budi Gunawan, SH, MSi, PhD, menghadiri perayaan National Day Federasi Rusia di Hotel Mulia Senayan, Jakarta.

Baca Juga


Kehadiran Jenderal Budi Gunawan dalam rangka memenuhi undangan Duta Besar Rusia sebagai Tamu Kehormatan mewakili Pemerintah Indonesia.

Kehadirannya mencerminkan komitmen Indonesia untuk mempererat kemitraan strategis dengan Rusia.

Tampak hadir sebagai host antara lain Mr Sergei Tolchenov, Ambassador of the Russian Federation to the Republic of Indonesia dan Mr Evgeny Zagaynov, Ambassador of the Russian Federation to ASEAN

Dalam sambutannya, Jenderal Budi Gunawan menyampaikan selamat kepada pemerintah dan rakyat Rusia, menegaskan kembali sejarah panjang persahabatan yang didasarkan pada saling menghormati dan kerja sama.

Menyambut 75 tahun hubungan diplomatik pada tahun depan, Menko Polkam menyampaikan harapan agar kemitraan ini terus berkembang di berbagai bidang strategis.

“Kita terus membuat progress dalam perjanjian perdagangan bebas dengan Uni Ekonomi Eurasia, yang akan membawa lebih banyak peluang bisnis,” ujar Menko Polkam, yang optimis bahwa peningkatan kerja sama ekonomi akan saling menguntungkan kedua negara.

BACA JUGA:  Analis Israel Ungkap Kebohongan Militer yang Dibesar-besarkan, Soal Menang dan Terowongan

Selain itu, Menko Polkam menyambut baik penerbangan langsung baru antara Moskow dan Denpasar oleh Aeroflot. Dia menyampaikan keyakinannya bahwa rute penerbangan ini akan mendukung sektor pariwisata dan pertukaran budaya antara kedua negara, memperkuat hubungan antarwarga yang sudah terjalin erat.

Kehadiran Menko Polkam pada National Day Rusia ini mencerminkan eratnya hubungan kedua negara dan semangat Indonesia untuk memperkuat kolaborasi yang saling menguntungkan di panggung internasional.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler