Selasa 14 Apr 2020 18:58 WIB

Microsoft Perbaiki Tampilan Aplikasi Video Call pada Teams

Tampilan video Teams bisa menampilkan 9 peserta video call.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Teams akan menampilkan 9 peserta video call untuk terlihat bersamaan di layar.
Foto: microsoft
Teams akan menampilkan 9 peserta video call untuk terlihat bersamaan di layar.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON-- Microsoft akan segera mengatasi salah satu keterbatasan terbesar untuk aplikasi panggilan video Teams. Perusahaan sedang berupaya untuk mengembangkan tampilan galeri yang lebih besar sehingga pengguna dapat melihat lebih banyak peserta melalui panggilan secara bersamaan.

Seperti yang dilansir dari CRN, Selasa (14/4), saat ini pengguna Teams meeting hanya dapat melihat empat peserta terakhir yang telah berbicara, dalam kotak 2x2. Pada akhir April, Microsoft berjanji Teams akan mendukung hingga sembilan peserta yang terlihat secara bersamaan melalui panggilan video.

Baca Juga

Gambar yang dibagikan oleh Microsfot menunjukkan Teams akan memiliki kisi 3x3 untuk melihat sembilan peserta secara bersamaan.

“Secara paralel kami terus bekerja untuk meningkatkan batas ini lebih jauh,” kata perwakilan Microsoft yang diunggah di forum pengguna Teams.