Sabtu 02 Jan 2021 00:15 WIB

5 Camilan Sehat Bila Suka Lapar Tengah Malam

Bagi yang suka makan, memang sulit menghindari 'ngemil' di malam hari.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Nora Azizah
Bagi yang suka makan, memang sulit menghindari 'ngemil' di malam hari (Foto: ilustrasi)
Foto: PxHere
Bagi yang suka makan, memang sulit menghindari 'ngemil' di malam hari (Foto: ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cokelat, pizza, donat, kue, gorengan atau camilan lainnya memang begitu menggoda untuk disantap ketika malam hari. Akibatnya banyak orang yang mengalami penambahan berat badan sebab sulit menahan godaan untuk ngemil, utamanya selama pandemi Covid-19 dimana pembatasan sosial mengurangi aktivitas fisik.

Memang sulit untuk menghindari ngemil di malam hari, namun sebagai solusi kamu bisa memilih camilan sehat sebagai pengganti. Melansir dari laman Today pada Jumat (1/1), berikut 5 ide camilan sehat yang bisa kamu santap kala perut keroncongan di malam hari.

Baca Juga

1. Campuran kacang-kacangan

Campuran popcorn, kacang-kacangan, dan buah kering benar-benar cocok untuk dijadikan camilan ketika larut malam. Karbohidrat dalam popcorn dan magnesium pada kacang almond akan membantu kamu rileks. Kismis manis alami juga akan memenuhi kebutuhan akan sesuatu yang manis tanpa tambahan gula, bisa juga tambahkan satu porsi buah.