Jumat 03 Sep 2021 01:18 WIB

Cari Tahu Sebab dan Solusi Infertilitas Sekunder

Pasangan yang sulit hamil anak kedua mungkin mengalami infertilitas sekunder.

Red: Dwi Murdaningsih
Tes kehamilan (ilustrasi)
Foto:

 

Solusinya

Ahli urologi dr. Jeanne O'Brien dari University of Rochester Medical Center, dikutip dari New York Times, mengatakan meski banyak perempuan yang membuat janji dengan spesialis untuk masalah kesuburan, alasannya bisa jadi dari pasangan laki-laki. Masalah yang paling umum adalah rendahnya jumlah sperma yang bisa disebabkan perubahan suhu secara ekstrem. Misalnya karena secara rutin berendam air panas, penggunaan steroid dan kegemukan.

Perbaikan gaya hidup harus dilakukan oleh kedua belah pihak. Kaum Adam yang ingin meningkatkan jumlah sperma direkomendasikan untuk mengonsumsi vitamin seperti vitamin E, vitamin C, L-karnitin, Vitamin D, Zinc dan asam folat.

Jagalah agar diri tetap bahagia dan kurangi stres, juga jaga agar tubuh tetap ideal dan tidak kelebihan berat badan. Merokok dan konsumsi alkohol tidak disarankan bila ingin memperbaiki kualitas sperma. Sebab, rokok bisa berdampak kepada kerusakan DNA sperma, sementara alkohol menurunkan libido, juga jumlah dan volume sperma.

Sementara itu, evaluasi ovulasi dapat dinilai dari riwayat menstruasi dan pengukuran kadar progesteron darah atau luteinizing hormone (LH) urin. HSG merupakan tes yang efektif untuk menilai kondisi rongga rahim dan ada tidaknya sumbatan di saluran tuba fallopi.

Pada kasus kecurigaan endometriosis, adanya perlekatan atau masalah lain pada saluran telur dapat dipertimbangkan untuk dilakukan laparaskopi terlebih dahulu, sebelum program kehamilan dimulai. Analisis sperma adalah hal yang wajib dilakukan oleh pria untuk menentukan pilihan terapi selanjutnya.

 

Pada umumnya, analisis sperma berlaku untuk tiga bulan terkait dengan spermatogenesis yang terjadi setiap 90 hari. Hasil analisis sperma mencakup volume, konsentrasi sperma, pergerakan, dan bentuk sperma yang normal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement