Kamis 09 Nov 2023 15:48 WIB

Misi Edukasi Kesehatan Gigi dan Mulut Pepsodent dan Alfamart Untuk Usia Sekolah Dasar

Program Unilever dan Alfarmat menjangkau 100.000 siswa-siswi di 250 Sekolah Dasar

Pepsodent dan Alfamart berkolaborasi melalui Program Pepsodent Sekolah Sehat Bersama Alfamart. Tujuan besar program ini adalah penanaman praktik kebersihan gigi dan mulut yang baik pada anak-anak Indonesia serta mengembangkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
Foto: dok Unilever
Pepsodent dan Alfamart berkolaborasi melalui Program Pepsodent Sekolah Sehat Bersama Alfamart. Tujuan besar program ini adalah penanaman praktik kebersihan gigi dan mulut yang baik pada anak-anak Indonesia serta mengembangkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Pepsodent dan Alfamart berkolaborasi melalui ’Program Pepsodent Sekolah Sehat Bersama Alfamart’. Tujuan besar program ini adalah penanaman praktik kebersihan gigi dan mulut yang baik pada anak-anak Indonesia serta mengembangkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Program ini menjangkau 100.000 siswa-siswi di 250 Sekolah Dasar yang tersebar di 12 kota di berbagai wilayah Indonesia. Berlangsung periode bulan November 2023 hingga Maret 2024, juga menggandeng Yayasan Seribu Guru.

Peluncuran program ini berlangsung di SDN Cijantra I dan III, Kabupaten Tangerang, Selasa (7/11), diresmikan secara simbolis oleh Joy Tarigan, Head of Modern Trade Unilever Indonesia dan Solihin, Corporate Affairs Director Alfamart. Dan dihadiri PJ Bupati Kabupaten Tangerang, Andi Ony Prihartono.

Dalam sambutannya, PJ Bupati Tangerang, Andi Ony Prihartono mengungkapkan terima kasihnya atas terselenggaranya program ini, terlebih dimulai di wilayah Kabupaten Tangerang.

"Kehormatan dan kebanggan yang pertama adalah di sekolah-sekolah di Kabupaten Tangerang. Semoga PHBS menjadi budaya dibentuk di anak-anak, salah satunya gigi dan mulut sehat, mereka bisa berkonsentrasi belajar menggapai cita-cita," jelasnya.

Dalam rangkaian kegiatan program ini, setiap sekolah setidaknya mendapatkan 4 hal antara lain: pertama pelatihan guru untuk menjadi kader Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), kedua adalah pembentukan dokter kecil di sekolah dan edukasi kesehatan gigi dan mulut untuk siswa, ketiga yakni produk untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut dan keempat yakni fasilitas penunjang untuk sikat gigi bagi sekolah terbaik.

Distya Tarworo Endri, Head of Marketing Oral Care & Professional Marketing Unilever Indonesia menerangkan bahwa 74 tahun Pepsodent ada di Indonesia, konsisten mendukung edukasi serta perawatan gigi dan mulut, salah satunya melalui penyelenggaraan BKGN setiap tahunnya. Di 2023, BKGN mengangkat tema ‘Senyum Sehat Indonesia, Mulut Sehat Gigi Kuat’, yang memberikan perhatian khusus kondisi masyarakat Indonesia yang kian rentan mengalami gigi berlubang akibat konsumsi gula yang semakin tinggi.

“Menurut data, 47,9 juta penduduk Indonesia mengonsumsi gula secara berlebih1, bahkan di 2023, konsumsi gula per kapita diproyeksi meningkat hingga 9 persen dari 2019. Tidak hanya pada orang dewasa, kecenderungan ini juga terlihat pada anak-anak. Tentunya kondisi ini harus diwaspadai bersama, karena jika tidak disertai dengan kebiasaan merawat gigi dan mulut yang baik, hal ini menjadikan anak-anak berisiko mengalami gigi berlubang. Faktanya, hanya 2,8 persen masyarakat yang menyikat gigi di waktu yang tepat, yaitu setelah sarapan dan sebelum tidur, sehingga edukasi dan pembiasaan sejak dini menjadi sangat penting, termasuk di lingkungan sekolah,” lanjut Distya. 

Untuk itu, sebagai komponen penting dari BKGN, program ‘Pepsodent Sekolah Sehat Bersama Alfamart’ digelar sebagai misi berkelanjutan untuk menyebarluaskan edukasi kesehatan gigi dan mulut pada anak-anak usia Sekolah Dasar, bekerja sama dengan berbagai mitra guna memberikan dampak optimal.

Vice President Modern Trade Unilever Indonesia Joy Tarigan saat seremoni menjelaskan, di pelaksanaan program kali ini, perseroan bermitra dengan Alfamart yang memiliki misi sejalan untuk meningkatkan status kesehatan masyarakat. Jaringan Alfamart yang menjangkau berbagai wilayah negeri juga memungkinkan Unilever untuk menghimpun lebih banyak masyarakat dalam mendukung misi mulia yang kami usung.

Hal senada juga diungkapkan Corporate Affairs Director Alfamart Solihin. “Sejalan dengan payung besar program CSR Alfamart For All, kita sambut baik rekan yang punya tujuan sama yakni kepedulian terhadap kesehatan masyarakat Indonesia. Dan program ini sangat sesuai karena bisa menanamkan kebiasaan untuk merawat kesehatan gigi dan mulut sedari kecil, yang paling mudah yakni rajin menyikat gigi dengan pasta gigi.”

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement