REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Setelah sempat membantah, Manajer Persib Bandung, Umuh Muhtar, akhirnya mengumumkan bahwa Daniel Darko Janackovic akan menjadi pelatih klub tersebut musim depan. Umuh--yang juga merupakan Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), badan hukum klub Persib-- mengatakan jika keputusan ini diambil melalui rapat bersama pihak manajemen dengan konsorsium di Jakarta, Senin (26/7).
Rapat itu diikuti oleh tiga orang dari PBB dan lima orang dari pihak konsorsium. "Ini sudah keputusan kami bersama. Kami ikuti sajalah, semoga pilihan ini tepat untuk kebaikan Persib di masa datang," kata Umuh, Selasa (27/6).
Darko adalah pelatih asal Prancis berdarah Serbia. Ia diperkenalkan oleh agen pemain Jaime Rojas dan sudah tiba sejak sebulan lalu. Kehadirannya sempat mendapat penolakan dari pihak internal Persib meski akhirnya tetap terpilih.
Umuh mengatakan, jika salah satu dasar pertimbangan memilih Darko adalah polling yang dilakukan salah satu situs pendukung Persib, simaumaung.com. Dalam polling tersebut sebelum rapat berlangsung, Darko menempati peringkat pertama dengan 52 persen suara. Robert Albert, pelatih yang sekarang menukangi Arema Indonesia, berada di posisi kedua dengan 30 persen suara. Sedangkan Rahmad Darmawan menempati urutan ketiga dengan jumlah pemilih 18 persen.
Penunjukan Darko berlangsung alot. Ini tercermin dari rapat yang berlangsung hingga tengah malam. Meski akhirnya nama Darko terpilih, kesan suara tidak bulat juga ditangkap lewat syarat yang harus dipenuhi Darko saat memimpin Persib nanti.
"Persib tidak boleh kalah tiga kali berurutan. Jika ini terjadi entah di awal, di tengah, maupun akhir kompetisi, dia harus keluar," ucap Umuh.
Darko yang dikontrak satu musim ditargetkan membawa Persib menjadi juara Liga Super Indonesia. Syarat ini harus dipenuhi jika Darko ingin kontraknya diperpanjang. Musim lalu, Persib berada di urutan keempat klasemen dengan nilai 53 hasil dari 16 kali menang, lima kali seri, dan 13 kali kalah.
"Kalau ikut kompetisi ya harus juara dong. Buat apa pelatih ditunjuk kalau tidak bisa mengantarkan timnya juara. Itu juga harapan kita terhadap Darko nanti," kata Umuh.
Sebelumnya Umuh mengatakan dirinya lebih suka dengan sosok Robert Albert untuk pelatih asing dan Rahmad Darmawan mewakili pelatih lokal. Kedua pelatih ini menurut Umuh memiliki kemampuan yang sudah terbukti saat memegang tim.
Darko mengikuti jejak pelatih asing yang sebelumnya sempat menangani Persib yaitu Marek Andreiz Sledzianowski (Polandia), Juan Antonio Paez (Chile), dan Arcan Iurie Anatolievici (Moldova).