REPUBLIKA.CO.ID,MEXICO--Sebuah ledakan terjadi di kilang minyak milik perusahaan minyak pemerintah Meksiko Pemex di Timurlaut Meksiko Selasa dini hari, tapi tidak dilaporkan adanya korban jiwa atau kerugian dalam kejadian tersebut, kata pejabat perusahaan tersebut.
"Ledakan itu terjadi di kilang minyak Cadereyta. Pamex mengatakan situasi dapat diatasi dan mereka tidak meminta bantuan kepada kami," kata Direktur Perlindungan Sipil Nuevo Leon, berbatasan dengan Amerika Serikat.
Seorang pejabat Pamex mengatakan kepada AFP perusahaan minyak pemerintah tersebut kini sedang menunggu informasi lebih lanjut dari perusahaan kilang tersebut, yang letaknya di Timurlaut dari kota Monterrey.