REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Lalu lintas di jalan layang Latuharhari dari arah Menteng menuju Kuningan padat merayap, Jumat (18/6). Berdasarkan pantauan CCTV Trafic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya, kepadatan dimulai sejak pukul 16.45 WIB.
Menurut informasi Bripka Marsono petugas CCTV TMC, kemacetan ini disebabkan adanya pertemuan arus lalu lintas setelah layang latuharhari dari Manggarai. Selain itu arus lalu lintas dari Kuningan menuju Menteng juga terpantau padat karena antrean kendaraan di lampu merah Imam Bonjol.
Keadaan pada merayap juga ditemui di arah sebaliknyayakni dari kuningan menuju menteng. Arus kendaraan di jalan ini memang selalu padat pada jam sibuk di pagi hari dan sore hari menjelang waktu pulang kantor.
TMC Polda Metro Jaya menghimbau agar para pengendara mencari jalur alternative dan tidak melalui ruas jalan laying Latuharhari ini. Namun, untuk kendaraan yang sudah terlanjur terjebak kemacetan diharapkan menjaga jarak aman dan mematuhi rambu lalu lintas agar tidak memperparah kemacetan dan terhindar dari kecelakaan.