Pertanyaan
Saya seorang musafir boleh nggak saya mengerjakan sholat jama' maghrib dan isya, padahal dalam masjid jamaah lain sedang melaksanakan sholat isya. Mana yang perlu saya utamakan apakah saya ikut sholat isya atau saya sholat sendiri untuk sholat jama' maghrib dan isya.
Terima kasih atas jawabannya.
Buyaalmadani
Jawaban
Wa'alaikumsalam warrahmatullahi wabarakatuh
Semoga Allah SWT merahmati kita semua
1.Jika telah berdiri shalat jamaah, maka ikutilah shalat jamaah terlebih dahulu, baru anda melaksanakan shalat yang mau dijama' tersebut.
2.Untuk kasus Anda ikutlah jamaah isya' kemudian baru shalat magrib.
3.Jika tidak ada jamaah seperti kasus Anda, maka cara melaksanakan shalat jama' adalah dengan mendahulukan waktu yang lebih dahulu, baik untuk kasus jama' taqdim maupun ta'khir. Dzuhur dan ashar, maka dzuhur terlebih dahulu, Magrib dan isya' maka maghrib terlebih dahulu.
Ustadz Muchsinin Fauzi, LC
Pertanyaan : [email protected]