Kamis 08 Sep 2016 13:55 WIB

Asam Hialuronat Atasi Lipatan dan Kerut Wajah

Rep: Rossi Handayani/ Red: Indira Rezkisari
Memiliki keriput kadang tak dapat dihindari seiring bertambahnya usia, namun ada tindakan yang bisa dilakukan untuk mengulur waktu penuaan kulit.
Foto: EPA
Memiliki keriput kadang tak dapat dihindari seiring bertambahnya usia, namun ada tindakan yang bisa dilakukan untuk mengulur waktu penuaan kulit.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Departemen Kulit dan Kelamin RSPAD Gatot Soebroto dan Ketua Kelompok Studi Dermatologi Kosmetik Indonesia, Abraham Arimuko mengungkapkan keunggulan dari salah satu zat yang terdapat dalam tubuh manusia, asam hialuronat. Komponen tersebut penting guna mengatasi lipatan dan kerutan di wajah.

"Asam Hialuronat merupakan kandungan terpenting di dalam produk anti penuaan. Hasil dari aplikasi Asam Hialuronat adalah sebagai jaringan pengisi lunak untuk mengatasi lipatan dan kerutan di wajah," kata Abraham di Jakarta.

Adapun selama ini kandungan Asam Hialuronat atau populer dengan sebutan HA diaplikasikan melalui cara konvensional yaitu topikal krim dan injeksi. Namun kini ada satu solusi inovatif melalui non injeksi, dengan hasil yang efektif dan efek samping minimal.

"Tanda-tanda kalau kita lihat kulit sudah mengalami penuaan itu salah satunya kering. Dan sampai parahnya itu kendor dan berkerut," ungkapnya.

Saat ini perusahaan consumer healthcare di Indonesia, Combiphar telah menghadirkan Fillerina, inovasi baru non injeksi dermokosmetik filler pertama di Indonesia yang efektif mengurangi kerutan. Produk teranyar ini mudah diaplikasikan di rumah, dan telah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) sebagai kosmetika dengan manfaat efek filler.

Fillerina mengandung formula unik yaitu asam hialuronat dilengkapi dengan Matrifull yang merupakan Cyclodextrin untuk merangsang pembentukan kolagen, serta Hexapeptida yang bersifat botox like. Kombinasi ketiga bahan aktif ini, bermanfaat untuk melembutkan garis-garis halus dan kerutan, serta membantu area di sekitar pipi dan bibir tampak lebih berisi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement