Kamis 08 Mar 2012 09:31 WIB

Kulit Indah Mulus tanpa Noda, Ini Dia Rahasianya (1)

Red: Endah Hapsari
Menyantap pisang bisa membantu kemulusan kulit
Foto: stepfitnes.com
Menyantap pisang bisa membantu kemulusan kulit

REPUBLIKA.CO.ID, Punya kulit indah dan mulus bukan lagi sekadar impian. Ikuti tips dari make-up artist sejumlah aktris Hollywood terkenal berikut dan nikmati keindahan kulit kinclong Anda. 

 

Rutinitas perawatan kulit malam hari
Perawatan kulit dimulai dari pagi hingga malam hari. Namun, yang terpenting adalah perawatan pada malam hari. Ini karena saat malam, kulit justru lebih banyak menyedot pelembab.
Sebaiknya, oleskan pelembab pada pagi dan siang hari. Sedangkan pada malam hari, bersihkan kulit dan ikuti dengan sapuan pelembab pada leher dan wajah. Jika bermasalah dengan garis halus atau kerutan, sapukan krim yang mengandung vitamin A dan C agar kulit halus dan memicu pertumbuhan sel baru.
Segarkan kulit
Ada cara sederhana untuk membuat kulit lebih segar. Namanya, teknik busa. Caranya, ambil kapas kasa atau spons untuk kulit wajah. Rendam sebentar dalam air mineral atau tones dan tekan-tekan sejenak pada kulit. Lakukan dengan tekanan kuat namun cepat dan tekankan pada bagian dahi, mata, dan wilayah hidung. Tekanan itu akan membuat kulit lebih banyak menyerap pelembab dan membuat kulit kenyal.
Lebih baik pakai pembersih
Jangan pakai makeup remover. Lebih baik pakai pembersih. Ini karena pembersih tidak akan melunturkan minyak alami kulit.
Makan pisang
Ternyata, rahasia kulit indah juga terletak pada pisang. Mengandung potasium dan magnesium, pisang membantu mempermudah sistem pencernaan sehingga pada gilirannya akan membuat kulit indah. Cobalah untuk menyantap pisang secara rutin. Bisa juga membuat pasta pisang untuk dibalurkan pada kulit. 
Jangan berlebihan mengelupaskan kulit
Hati-hati ketika menggunakan produk yang mengandung scrub. Ini karena pembersih seperti itu akan merusak bagian kulit. Cukup gunakan pembersih untuk membuat muka Anda bersih setiap malam.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement