REPUBLIKA.CO.ID, Berawal dari senyum, kita bisa tertawa lebar yang berpengaruh baik pada kesehatan. Selama ini, banyak studi yang membuktikan manfaat kesehatan dari tertawa.
Meski terkesan sederhana, ternyata tertawa dapat membakar kalori dan melatih otot perut. Tertawa juga dapat membantu melancarkan peredaran darah, menurunkan level gula darah, mengurangi stres, dan meningkatkan kualitas tidur.
Di tengah kondisi cuaca yang sedang tak menentu, seperti saat inni, tertawa juga bisa meningkatkan sistem imun tubuh yang membantu kita jauh dari penyakit.
Yang pasti, terenyum dapat membuat perasaan menjadi lebih baik dan positif. Dengan perasan positif, kita bisa merasa lebih bergairah ketika menjalani berbagai aktivitas.